Tuhan itu Baik Bagi Kita yang MengandalkanNya | Mazmur 138:1-8 | Morning Spirit - 9 Februari 2024

TUHAN ITU BAIK BAGI KITA YANG MENGANDALKANNYA

Tuhan tidak pernah berjanji akan selalu mengikuti kehendak kita, tetapi Tuhan menjamin bahwa Ia sangat peduli kepada kita dan setiap rencana Tuhan bagi kita adalah rencana yang terbaik untuk kita. -IYS-

Dalam Mazmur 138:1-8, yang adalah Mazmur dari Daud, menyaksikan keyakinan bahwa Tuhan itu penuh dengan kasih dan kebaikan bagi orang orang yang percaya.

Walaupun pemazmur Daud dalam kesulitan yang besar tetapi dalam Mazmurnya ia mengawali dengan pujian dan ucapan syukur pada Tuhan. Walaupun pemazmur sesungguhnya berada dalam kesulitan, tetapi ia tidak mengeluh melainkan dengan pujian syukur mengakui kebaikan Tuhan dan berkat berkat Tuhan.

Dari Mazmur 139:1-8, kita akan belajar: 3 Kebenaran, bahwa: Tuhan itu Baik bagi kita yang Yang percaya dan Mengandalkan-Nya.

PERTAMA
Tuhan menjawab doa dan menambah kekuatan bila kita berseru kepada-Nya.

Mazmur 138:1-3
Dari Daud
Aku hendak bersyukur kepada-Mu dengan segenap hatiku, dihadapan para allah aku akan bermazmur bagi-Mu.
Aku hendak sujud ke arah bait-Mu yang kudus dan memuji nama-Mu, oleh karena kasih-Mu dan oleh karena setia-Mu; sebab Kau buat nama-Mu dan janji-Mu melebihi segala sesuatu.
Pada hari aku berseru, Engkau pun menjawab aku, Engkau menambahkan kekuatan dalam jiwaku.

Pemazmur Daud berkata aku ndak bersyukur kepada Tuhan dengan segenap hati.
Pemazmur baru saja mendapat jawaban atas doa doa yang dia panjatkan ketika ia meminta tolong kepada Tuhan.

Pada saat pemazmur berdoa, ia selalu bersandar dan berpegang kepada janji janji Tuhan.
Hubungan antara Tuhan dengan umat-Nya berlangsung melalui janji janji Firman-Nya.
Kita dapat datang kepada Tuhan dalam doa dan penyembahan berdasarkan janji janji yang terdapat di dalam Firman-Nya.

Yohanes 16:23b
Sesungguhnya segala sesuatu yang kamu minta kepada Bapa, akan diberikan-Nya kepadamu dalam nama-Ku.

Semua janji janji Tuhan disediakan bagi kita yang sungguh sungguh percaya dalam nama anak-Nya, Yesus Kristus Tuhan.

Jadi bila kita sungguh sungguh berseru kepada Tuhan dengan segenap hati dalam nama Tuhan Yesus maka Tuhan akan menjawab dan akan memberikan kekuatan kepada jiwa kita yang sungguh sungguh berseru dan berdoa kepada-Nya.

Tuhan itu baik bagi kita yang sungguh sungguh mengandalkan-Nya.

KEDUA
Tuhan akan bertindak melakukan keadilan dan kebaikan-Nya pada kita.

Mazmur 138:4-6
Semua raja di bumi akan berseru kepada-Mu, ya TUHAN, sebab mereka mendengar janji dari mulut-Mu, mereka akan menyanyi tentang jalan-jalan TUHAN, sebab besar kemuliaan TUHAN.
TUHAN itu tinggi, namun Ia melihat orang yang hina, Dan mengenal orang yang sombong dari jauh.

Tuhan itu baik bagi kita yang sungguh sungguh mengandalkan-Nya, Tuhan akan bertindak melakukan keadilan dan kebaikan-Nya.
Tuhan akan bertindak mengangkat orang orang yang hina serta menjauhkan diri-Nya dari orang orang yang sombong.

Demikian juga para raja di bumi akan bersyukur kepada Tuhan Yang mau datang berpegang kepada janji Tuhan dan mengandalkan Tuhan.

Tuhan itu baik bagi kita yang sungguh sungguh mengandalkan-Nya.

KETIGA
Tuhan akan memberikan perlindungan, kemenangan dan keselamatan pada kita.

Mazmur 138:7-8
Jika aku berada dalam kesesakan Engkau mempertahankan hidupku, terhadap amarah musuhku Engkau menggulurkan tangan-Mu dan tangan kanan-Mu menyelamatkan aku.
TUHAN akan menyelesaikannya bagiku.
Ya TUHAN, kasih setiamu untuk selama lamanya, jangan Kau tinggalkan perbuatan tangan-Mu.

Kita harus mengandalkan Tuhan dan percaya kepada Tuhan yang sangat baik, karena Tuhan pasti akan memenuhi janji janji-Nya.
Tuhan mempunyai tujuan yang jelas bagi umat-Nya, Ia Akan memberikan perlindungan, kemenangan dan keselamatan.

Kasih setia Tuhan untuk selamalamanya bagi kita orang orang yang sungguh sungguh percaya kepada-Nya.
Percayalah !!!
“Kasih setia-Nya” artinya: Kesetiaan Tuhan tidak akan pernah berubah, komitmen-Nya pada janji janji-Nya, tidak akan berubah dan tidak akan meninggalkan kita yang sungguh sungguh percaya dan mengandalkan Tuhan sepenuhnya.

Tuhan Tidak berjanji bahwa Ia akan menggenapi tapi rencana kita, Tetapi Tuhan hanya akan menjamin bahwa Ia akan menggenapi semua rencana-Nya yang terbaik bagi kita yang sungguh sungguh mengandalkan-Nya.
Jadi marilah kita menerima rencana Tuhan atas hidup kita sekalipun mungkin berbeda dengan rencana dan keinginan kita.

-Pdt. Iwan Yafrin Simbolon-
#MorningSpirit #RenunganPagi #iwanyafrinsimbolon

Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Facebook Page: https://www.facebook.com/firstbaptistbandung
- Website: http://idc.church

IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend