Renungan Harian - Morning Spirit - 11 September 2020 - Gereja Baptis Pertama Bandung

MELAYANI TUHAN DENGAN BENAR DAN MENGHADAPI MASALAH DENGAN BENAR

Orang percaya sudah dilengkapi oleh Tuhan dengan kuasa-Nya untuk melayani-Nya dengan benar dan untuk mengatasi masalah dengan benar

Roma 12:11-12
Janganlah hendaknya kerajinanmu kendor, biarlah rohmu menyala-nyala dan layanilah Tuhan. Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan dan bertekunlah dalam doa

Dari ayat-ayat diatas kita mendapatkan 3 Kebenaran bagaimana melayani Tuhan dengan benar dan 3 Kebenaran bagaimana menghadapi masalah dengan benar

3 hal yg harus diperhatikan orang percaya dalam Melayani Tuhan.
1)Janganlah Kerajinanmu
Kendor: Artinya tidak boleh malas atau lambat bergerak; harus bertekun dalam pelayanan jangan menjadi berkurang dan jangan menunda-nunda untuk melakukan pelayanan bagi Tuhan.

2)Biarlah rohmu menyala -nyala: Dalam melayani Tuhan, orang percaya harus memiliki roh yg berkobar-kobar, semangat yg menyala bagi Kristus. Saat ini dunia sedang ada di bawah keputus asaan, kita harus melawan keputusasaan, perasaan2 negatif dan tertekan dengan memelihara roh agar tetap menyala-nyala dan memiliki semangat tinggi.

3)Layanilah Tuhan: artinya jadikan Tuhan menjadi Pusat dari segala sesuatu yg kita lakukan. Supaya dalam pelayanan kita, nama Tuhan dimuliakan dan supaya semua lutut bertelut dan semua lidah mengaku dan menyembah Yesus Tuhan.

Kemudian:
3 Cara Menghadapi Masalah dengan Benar.
1)Bersukacita dalam Pengharapan: Kita tidak dapat mengatasi masalah kita sendirian, sehingga kita harus Mengharapkan kehadiran, kepedulian dan pemeliharaan Tuhan. Kita percaya Tuhan dapat mengatasi masalah kita dengan 2 hal, mengangkat masalah itu atau membiarkan masalah itu tetap ada tetapi Tuhan mendampingi kita mengatasi masalah itu.

2)Sabar dalam Kesesakan:
Sabar; yun. Hupomenontes, artinya: memikul/menahan, tetap bertekun, bertahan dg berani. Kalau masalah terjadi kita tidak lari kerena putus asa, tetapi menghadapi setiap persoalan dengan iman kepada Tuhan yg kita percaya akan menolong kita.
(1 Kor 10:13)

3)Tetap dalam Doa: Doa adalah ciri orang percaya. Dalam menghadapi segala persoalan dan masalah jangan berhenti berdoa dan kita percaya, Doa orang benar Besar kuasanya dan Tuhan akan menolong kita mengatasi setiap masalah kita.

Karena itu Layanilah Tuhan dengan Benar dan hadapilah masalah dengan Benar yaitu dengan cara yang Tuhan ajarkan dalam Firman Tuhan

Mazmur 28:7
TUHAN adalah kekuatanku dan perisaiku; kepada-Nya hatiku percaya. Aku tertolong sebab itu beria-ria hatiku, dan dengan nyanyianku aku bersyukur kepada-Nya


Questions? contact via
- Whats App: +62 898-1200-020
- email: gbaptispertama@gmail.com

IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend