Renungan Harian - Morning Spirit - 03 Oktober 2020 - Gereja Baptis Pertama Bandung
HATI HATI DENGAN KESOMBONGAN
Berhati-hatilah di dalam berbicara karena seringkali ke sombongan menggoda kita untuk berbicara yang melebih lebihkan dan juga merendahkan orang lain. -IYS-
Amsal 16:18
Kecongkakan mendahului kehancuran dan tinggi hati mendahului kejatuhan
Kecongkakan atau kesombongan mendahului kehancuran, ketika kita mulai bersikap sombong, berbicara sombong dan merasa lebih hebat maka saat itulah kehancuran menantikan kita, kita harus ingat bagaimana Lucifer yang sombong itu kemudian jatuh
Berhati-hatilah dalam berbicara, karena seringkali kesombongan menggoda kita untuk berbicara yang berlebih lebihan atau yang muluk muluk Yang sebenarnya itu hanya ke sombongan kita saja
Amsal 18:12
Tinggi hati mendahului kehancuran tetapi kerendahan hati mendahului kehormatan
Sesungguhnya tinggi hati sangat berbahaya bagi siapapun, karena Firman Tuhan berkata itu akan mendatangkan kehancuran, tetapi Kerendahan hati akan mendatangkan Kehormatan yang dari Tuhan
Amsal 8:13
Takut akan Tuhan ialah membenci kejahatan; aku benci kepada ke sombongan, kecongkakan, tingkah laku yang jahat, dan mulut penuh tipu Muslihat
Ksombongan memang memang sangat berbahaya karena bisa mendatangkan kehancuran dan karena Tuhan membenci orang yang sombong, yang congkak, yang tingkah lakunya jahat serta mulut yang penuh dengan tipu Muslihat
Mazmur 37:11
Tetapi orang orang yang rendah hati akan mewarisi negeri dan bergembira karena kesejahteraan yang berlimpah-limpah
Inilah janji Tuhan pada orang yang rendah hati, merekan akan diberkati dengan kesejahteraan dan kegembiraan yang melimpah-limpah
Tinggalkan segala kesombangan dan kecongkakan karena semua itu akan mendatangan kehancuran,tetapi kita mau rendah hati seperti yang Tuhan mau supaya kita diberkati
Mazmur 22:27
Orang yang rendah hati akan makan dan kenyang, orang yang mencari Tuhan akan memuji-muji Dia; biar hatimu hidup untuk selamanya!
Questions? contact via
- Whats App: +62 898-1200-020
- email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend