Pentingnya Ibadah dan Bersekutu | Ibrani 10:24-25 | Morning Spirit - 14 April 2025

PENTINGNYA IBADAH DAN BERSEKUTU

Ibadah dan persekutuan sebagai anggota tubuh Kristus sangat penting untuk kita menjadi orang Kristen yang dewasa rohani sehingga tetap kuat menghadapi godaan dan tantangan dunia ini, karena itu setialah Beribadah dan Bersekutu dengan saudara seiman dalam gereja Tuhan. IYS

Ibrani 10:24-25
Dan marilah kita memperhatikan supaya kita saling mendorong dalam kasih dan dalam pekerjaan baik.
Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan pertemuan ibadah kita, seperti dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling menasihati dan semakin giat melakukannya menjelang hari Tuhan yang mendekat.

Inilah firman Tuhan yang ditulis dalam kitab Ibrani yang mengajarkan kepada kita supaya jangan menjauhkan diri dari pertemuan pertemuan ibadah dan juga pastinya persekutuan seperti yang dibiasakan oleh orang orang yang tidak setia.
Tetapi marilah kita saling menasihati dan saling menguatkan sebagai saudara seiman dan semakin giat dalam ibadah dan persekutuan dan juga dalam pelayanan untuk kemuliaan Tuhan Yesus, menjelang hari Tuhan yang mendekat.

Kita jangan menjauhkan diri dari pertemuan pertemuan: iIbadah, SM, persekutuan doa atau pertemuan PA dsb, supaya kita semakin bertumbuh menjadi orang orang Kristen yang dewasa rohani untuk kemuliaan Tuhan Yesus.

Efesus 4:3-6
Dan berusahalah memelihara kesatuan Roh oleh ikatan damai sejahtera: satu tubuh dan satu Roh, sebagaimana kamu telah dipanggil kepada satu pengharapan yang terkandung dalam panggilanmu, satu Tuhan, satu iman, satu baptisan, satu Allah dan Bapa dari semua, Allah yang di atas semua dan oleh semua dan di dalam semua.

Kita harus sungguh-sungguh memelihara kesatuan tubuh Kristus dengan pertolongan Roh Kudus, oleh ikatan damai sejahtera, satu tubuh dan satu Roh, yang telah memanggil kita dalam satu pengharapan, satu panggilan, satu Tuhan satu iman, satu baptisan, satu Allah dan Bapa dari semua, Allah yang di atas semua, yang oleh semua dan di dalam semua, sehingga kita semua bertumbuh bersama menjadi dewasa rohani untuk kemuliaan nama Tuhan Yesus.

Pada saat ini dari kebenaran Firman Tuhan dengan tema: Pentingnya Ibadah dan Persekutuan, kita akan belajar: 4 Kebenaran bagaimana supaya kita bertumbuh menjadi orang Kristen yang dewasa rohani.

PERTAMA
Dalam Ibadah dan Persekutuan kita harus dipenuhi dengan kerendahan hati.

1 Petrus 5:5-6
Demikian jugalah kamu, hai orang-orang muda, tunduklah kepada orang-orang yang tua. Dan kamu semua, rendahkanlah dirimu seorang terhadap yang lain, sebab: "Allah menentang orang yang congkak, tetapi mengasihani orang yang rendah hati." Karena itu rendahkanlah dirimu di bawah tangan Tuhan yang kuat, supaya kamu ditinggikan-Nya pada waktunya.

Dalam setiap Ibadah dan Persekutuan kita di gereja atau di mana pun juga, orang orang percaya harus belajar untuk merendahkan diri supaya kita bisa bertumbuh bersama-sama menjadi dewasa rohani dan diberkati oleh Tuhan Yesus.

Jauhkanlah diri kita dari setiap kecongkakan karena : ”Allah menentang orang orang yang congkak, tetapi mengasihi orang orang yang rendah hati.”

KEDUA
Dalam Ibadah dan Persekutuan kita harus hidup dalam Kesopanan.

Roma 13:12-13
Hari sudah jauh malam telah hampir siang. Sebab itu marilah kita menanggalkan perbuatan perbuatan kegelapan dan mengenakan perlengkapan senjata terang!
Marilah kita hidup dengan sopan, seperti pada siang hari, jangan dalam pesta Pora dan kemabukan, jangan dalam percabulan dan hawa nafsu, jangan dalam perselisihan dan iri hati.

Dalam kehidupan kita sebagai orang-orang percaya dan pastinya juga dalam Ibadah dan Persekutuan kita, harus hidup dengan sopan Santun.

Jangan hidup dalam pesta Pora dan kemabukan serta jangan hidup dalam percabulan dan hawa nafsu juga jangan hidup dalam perselisihan dan iri hati yang dapat menimbulkan perpecahan di dalam gereja dan persekutuan kita.

Ibadah dan Persekutuan yang dipenuhi dengan sopan Santun, saling menghargai dan saling mengasihi dengan hangat, akan membuat kita orang-orang percaya bertumbuh dewasa rohani Dan dapat menjadi saksi Tuhan Yesus, dan memuliakan nama Tuhan Yesus.

KETIGA
Dalam Ibadah dan Persekutuan kita harus membuang segala kemunafikan dan kebohongan.

Efesus 4:25
Karena itu buanglah dusta dan berkatalah benar seorang kepada yang lain, karena kita adalah sesama anggota.

Sebagai sesama anggota di dalam tubuh Kristus dalam gereja dan dalam Ibadah serta Persekutuan kita dengan saudara seiman, kita harus menjauhkan diri dari segala dusta atau kebohongan dan kemunafikan, supaya hidup kita semua bertumbuh menjadi dewasa rohani Dan diberkati oleh Tuhan Yesus.

..................


Pdt. Iwan Yafrin Simbolon
#MorningSpirit #RenunganPagi #iwanyafrinsimbolon

Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Facebook Page: https://www.facebook.com/firstbaptistbandung
- Website: http://idc.church

IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend