Orang Yang Berbahagia | Morning Spirit | 23 November 2020
ORANG YANG BERBAHAGIA
_Orang Kristen yang menyadari bahwa hidupnya 100% di tangan Tuhan pasti akan Berbahagia. Kenapa? Karena orang Kristen mempunyai Allah yang hidup, Allah yang memelihara, Allah yang melindungi bahkan Allah yang telah menyelamatkan jiwanya. -IYS-
Mazmur 146:5
Berbahagialah orang yang mempunya Allah Yakub sebagai Penolong, yang harapannya pada TUHAN, Allah-nya.
Ada tiga alasan yang bisa kita gali dari Mazmur 146:1-10, mengapa orang Kristen hidupnya Berbahagia:
PERTAMA
Orang Kristen hidupnya ber bahagia karena mereka mempunyai Allah yang menyelamatkan.
Mazmur 146:1-4
Haleluya! Puji TUHAN, hai jiwaku! Aku ndak mau muliakan TUHAN selama aku hidup, dan bermazmur bagi Allahku selagi aku ada. Jangalah percaya kepada para bangsawan, kepada anak manusia yang tidak dapat memberikan keselamatan. Apabila nyawanya melayang, kembali ke tanah; pada hari itu juga lenyaplah maksud maksudnya.
Banyak orang di dunia ini berharap kepada para bangsawan atau orang yang mempunyai kekuasaan atau materi, tetapi mereka tidak dapat memberikan keselamatan(3)
Mereka tetap manusia biasa yang nyawanya dapat melayang dan hilanglah kekuasaannya dan kekuatan(4)
Hanya Allah saja yang dapat memberikan keselamatan sejati, bukan manusia. Setiap orang Kristen akan Berbahagia karena mempunyai Allah sebagai Penolong yang dapat diharapkan(5)
KEDUA
Orang Kristen berbahagia karena Allah menjadi Penolong mereka yang sangat terbukti.
Mazmur 146:5-8
Berbahagialah orang yang mempunyai Allah Yakub sebagai Penolong, yang harapannya pada TUHAN Allah nya: Dia yang menjadikan langit dan bumi, laut dan segala isinya; yang tetap setia untuk selama lamanya, yang menegakkan keadilan untuk orang orang yang diperas, yang memberi roti kepada orang orang yang lapar, TUHAN membebaskan orang orang yang terkurung, TUHAN membuka mata orang orang buta, TUHAN menegakkan orang yang tertunduk, TUHAN mengasihi orang orang benar.
Allah Penolong kita, sehingga hidup kita berbahagia adalah: Allah yang memiliki segala sesuatu. Allah yang menjadikan langit bumi laut dan segala isinya dan DIA adalah Allah yang Setia (6)
Allah Penolong adalah: Allah yang sangat mempedulikan setiap kebutuhan manusia:
Ia menegakkan keadilan untuk membela yang diperas, memberi roti kepada yang lapar, membebaskan orang orang yang terkurung/ terpenjara, membuka mata orang buta, menegakkan orang yang tertunduk lemah/ miskin, Ia adalah Penolong yang setia bagi orang yang percaya(7-8)
KETIGA (kenapa org kristen bahagia)
Orang Kristen Berbahagia karena mempunyai Allah yang menjadi penjaga mereka dan Raja mereka.
Mazmur 146:9-10
TUHAN menjaga orang orang asing, anak yatim dan janda ditegakkan-Nya kembali, tetapi orang yang fasik dibengkokkan-Nya, TUHAN itu Raja untuk selama lamanya, Allahmu, ya Sion turun temurun! Haleluya!
Tuhan tahu siapa kita, kita adalah manusia/makhluk yang lemah yang tak berdaya, tetapi DIA menjaga kita, itulah kebahagiaan orang percaya. Anak Yatim dan janda ditegakkan-Nya kembali, artinya: Tuhan menjaga dan memelihara mereka.
Tuhan menjaga kita orang orang percaya, hidup kita menjadi berbahagia, Tuhan mengasihi orang orang benar atau orang orang yang sungguh sungguh percaya dan berserah kepada-Nya(8)
Mazmur 91:7,9-11
Walau seribu orang rebah di sisimu, dan sepuluh ribu di sebelah kananmu, tetapi itu tidak akan menimpamu. Sebab Tuhan ialah tempat perlindunganmu, Yang Mahatinggi telah kaubuat tempat pertuduhanmu, malapetaka tidak akan menimpa aku kamu, dan tulah tidak akan mendekat kepada kemahmu; sebab malaikat malaikat-Nya akan diperintahkan-Nya kepadamu untuk menjaga engkau di segala jalanmu.
Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend