Orang Berdosa Diubah Tuhan Menjadi Saksi-Nya | Morning Spirit | 06 Februari 2021
ORANG BERDOSA DIUBAH TUHAN MENJADI SAKSI-NYA
(Wanita Samaria yang bersuami 6 tetapi tidak resmi)
Tuhan tidak melihat siapa kita dahulu, tetapi siapa kita sekarang, Tuhan dapat memakai seorang pendosa yang Bertobat menjadi saksi-Nya memenangkan jiwa-jiwa. -IYS-
Yohanes 4:16-19
Kata Yesus kepadanya: “Pergilah panggil suamimu dan datang ke sini.” Kata perempuan itu: “Aku tidak mempunyai suami.” Kata Yesus kepadanya: “Tepat katamu, bahwa engkau tidak mempunyai suami, sebab engkau sudah mempunyai lima suami dan yang ada sekarang padamu bukanlah suamimu. Dalam hal ini engkau berkata benar.” Kata perempuan itu kepada-Nya: “Tuhan, nyata sekarang padaku, bahwa engkau seorang nabi.”
Seorang wanita Samaria yang mempunyai 6 suami bahkan dikatakan suami tidak resmi, bisa dikatakan sebagai wanita yang penuh dosa, istilah sekarang wanita Samaria itu kumpul kebo dengan 6 pria.
Tetapi setelah ia mengenal dan percaya kepada Tuhan Yesus Kristus hidupnya diubahkan secara luar biasa. Wanita Samaria ini menjadi seorang bekabar Injil yang luar biasa dipakai oleh Tuhan memenangkan banyak jiwa.
Yohanes 4:39
Dan banyak orang Samaria dari kota itu telah menjadi percaya kepada-Nya karena perkataan perempuan itu, yang bersaksi: “Ia mengatakan kepadaku segala sesuatu yang telah kuperbuat.”
Pelayanan wanita Samaria ini bisa dikatakan lebih hebat dari para Penginjil yang terkenal karena ia menjadi seorang Penginjil tidak ada panitia yang Mengkoordinirnya, dia pelayanan sendiri. Wanita Samaria melayani dengan biaya yang dikeluarkan dari kantongnya sendiri, tetapi hasil pelayanannya menakjubkan, banyak sekali orang yang percaya kepada Tuhan Yesus.
Yohanes 4:41-42
Dan lebih banyak lagi orang yang menjadi percaya karena perkataan-Nya, dan mereka berkata kepada perempuan itu: “Kami percaya, tetapi bukan lagi karena apa yang kaukatakan, sebab kami sendiri telah mendengar Dia dan kami tahu, bahwa Dialah benar benar Juruselamat dunia.”
Walaupun wanita Samaria ini punya latar belakang yang tidak baik, dan pasti banyak orang mengetahui kehidupan wanita Samaria yang sangat buruk ini, apalagi para tetangga dan saudara saudaranya; tetapi Tuhan tidak melihat siapa wanita Samaria dahulu, yang Tuhan lihat adalah wanita Samaria sekarang dan Tuhan memakainya secara luar biasa.
Roma 3:10
Seperti ada tertulis: “Tidak ada yang benar, seorang pun tidak.”
Roma 3:23
Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah.
Dahulu semua kita pun hidup dalam kenajisan, ke kotoran, orang berdosa dan Celaka, tidak ada yang benar di dalam hidup kita, karena semua orang telah berbuat dosa dan kehilangan kemuliaan Allah. Tetapi saat kita mengalami lahir baru percaya sungguh sungguh kepada Tuhan Yesus, hidup kita diubah menjadi baru.
Tuhan tidak melihat siapa kita dahulu, tetapi siapa sekarang; karena itu marilah kita yang sudah diselamatkan oleh Tuhan Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat, kita mau menjadi saksi-Nya dan melayani Dia dengan sungguh sungguh. Seperti wanita Samaria yang dipakai oleh Tuhan secara luar biasa.
Yohanes 4:39
Dan banyak orang Samaria dari kota itu yang telah menjadi percaya kepada-Nya, karena perkataan perempuan itu yang bersaksi: “Ia mengatakan kepadaku segala sesuatu yang telah kuperbuat.”
Selamat pagi bapak ibu dan saudara saudariku yang dikasihi oleh Tuhan Yesus, kita sungguh bersyukur kepada Tuhan Allah yang baik yang penuh dengan Pengampunan; siapapun kita walaupun dahulu orang yang sangat berdosa, tetapi saat kita percaya kepada Tuhan Yesus kita diperbaharui dan diselamatkan dan dipakai oleh-Nya menjadi alat untuk kemuliaan nama-Nya.
Sebagai orang orang yang sudah percaya kepada Tuhan Yesus dan sudah diselamatkan oleh Kasih-Nya yang sangat Besar marilah kita senantiasa “share GIFT” untuk memberkati banyak orang.
G : Grace of God
I : In Christ Jesus,through
F : Faith alone
T :Trust in Him
Tetap semangat Tuhan Yesus menyertai dan memberkati kita semua, Amin??????
Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Website: http://idc.church
IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend