Natal adalah Bukti Kasih Allah | Yohanes 3:16 | Morning Spirit - 26 Desember 2022

NATAL ADALAH BUKTI KASIH ALLAH

Saat kita mengikuti ibadah dan perayaan Natal kita tahu bahwa Natal adalah bukti kasih Allah kepada kita manusia yang berdosa, supaya kedatangan-Nya menyelamatkan hidup manusia dari hukuman kekal neraka. -IYS-

Yohanes 3:16
Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang Kekal.

Natal adalah Bukti Kasih Allah karena itu Allah rela datang ke dunia menjadi manusia supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa di dalam neraka tetapi memperoleh hidup yang Kekal di sorga mulia yang penuh Sukacita.

Dari kebenaran Firman Tuhan pada saat ini kita akan belajar : 3 Kebenaran, bahwa: Natal adalah Bukti Kasih Allah.

PERTAMA
Bukti kasih Allah ialah dihadirkannya Kristus ke dalam dunia.

Lukas 2:11-12
Hari ini telah lahir Bagimu Juruslamat, yaitu Kristus, Tuhan di kota Daud.
Dan inilah Tandanya bagimu: Kamu akan menjumpai seorang bayi dibungkus dengan lampin dan berbaring di dalam Palungan.

Inilah berita: Kenapa bukti dari kasih Allah yang pertama diberitakan oleh malaikat malaikat Tuhan kepada para gembala di Padang. “Hari ini telah lahir bagi manusia Juruslamat, yaitu: Kristus Tuhan di kota Daud.”

Tuhan rela menjadi manusia supaya manusia dapat mengenal-Nya Dan supaya Tuhan dapat menebus dosa dosa manusia sehingga setiap orang yang percaya kepada Tuhan Yesus dosanya diampuni dan hidupnya diselamatkan.

Inilah berita Natal bukti dari Kasih Allah kepada umat manusia yang berdosa supaya memperoleh berkat keselamatan, Sukacita dan kebahagiaan Kekal.

KEDUA
Tuhan Yesus adalah pemberian yang terbaik bagi kita.

Roma 8:32
Ia yang tidak menyayangkan Anak-Nya sendiri, tetapi yang menyerahkan-Nya bagi kita semua, bagaimana mungkin Ia tidak mengaruniakan segala sesuatu kepada kita sama sama dengan Dia?

Natal adalah Bukti Kasih Allah, karena Ia telah menyerahkan Anak-Nya sendiri bagi kita semua orang orang yang berdosa, supaya kita diselamatkan dan juga supaya kita diberkati dengan kasih Karunia-Nya.

Sungguh di hari Natal ini hati kita mau terus bersyukur dan lebih sungguh sungguh lagi memuji dan memuliakan nama Tuhan serta melayani Tuhan dan membawa seluruh keluarga kita untuk beribadah bersyukur menyembah dan memuliakan nama Tuhan Yesus yang penuh kasih.

KETIGA
Dalam suasana Natal Tuhan ingin kita juga menjadi saluran berkat bagi sesama.

Lukas 2:17-20
Dan ketika mereka melihat-Nya, mereka memberitahukan apa yang telah dikatakan kepada mereka tentang Anak itu.
Dan semua orang yang mendengarnya heran tentang apa yang dikatakan gembala gembala itu kepada mereka.
Tetapi Maria menyimpan segala perkara itu didalam hatinya dan merenungkannya.
Maka kembalilah gembala gembala itu sambil memuji dan memuliakan Allah karena segala sesuatu yang mereka dengar dan mereka lihat, semuanya sesuai dengan apa yang telah dikatakan kepada mereka.

Seperti para gembala setelah mendengar dan melihat kelahiran Juruslamat, merekapun membagikannya kepada banyak orang berita Natal tentang kelahiran Juruslamat.

Karena itu kita yang sudah mendapatkan Kasih Allah di dalam hidup kita, dalam suasana Natal saat ini dngan Semangat mau juga berbagi kasih kepada orang lain, supaya mereka pun bisa merasakan Natal yang adalah Bukti Kasih Allah.

Natal adalah: Bukti Kasih Allah yang akan kita britakan kepada banyak orang, supaya mereka pun memperoleh Kasih Allah dalam Tuhan Yesus yang menyelamatkan.

Jadi inilah: 3 Kebenaran bahwa: Natal adalah Bukti Kasih Allah kepada kita manusia yang berdosa.

PERTAMA
Bukti kasih Allah ialah dihadirkannya Kristus ke dalam dunia.

KEDUA
Tuhan Yesus adalah pemberian yang Terbaik bagi kita.

KETIGA
Dalam suasana Natal Tuhan ingin kita juga menjadi saluran berkat bagi sesama.

Lukas 2:17-18
Dan ketika mereka melihat-Nya, mereka memberitahukan apa yang telah dikatakan kepada mereka tentang Anak itu.
Dan semua orang yang mendengarnya heran tentang apa yang dikatakan gembala gembala itu kepada mereka.

Tuhan Yesus memberkati dan menguatkan kita semua,Amin


-Pdt. Iwan Yafrin Simbolon-
#MorningSpirit #RenunganPagi #iwanyafrinsimbolon

Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Facebook Page: https://www.facebook.com/firstbaptistbandung
- Website: http://idc.church

IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend