Mengucap Syukur Senantiasa | 1 Tesalonika 5:18 | Morning Spirit - 12 Oktober 2022

MENGUCAP SYUKUR SENANTIASA

Salah satu kehendak Allah dalam hidup orang orang percaya, adalah: mengucap syukur senantiasa atas segala perbuatan baik dari Allah yang mengasihi kita, dalam nama Tuhan Yesus. -IYS-

1 Tesalonika 5:18
Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.

Salah satu kendak Allah didalam diri kita sebagai orang orang yang percaya kepada Tuhan Yesus adalah: “Mengucap syukur dalam segala hal!”

Kenapa kita harus mengucap syukur dalam segala hal kepada Allah dalam kasus Yesus?

Karena TUHAN adalah Allah yang baik, yang sangat mengasihi kita dan memberkati kita dalam segala hal, Jadi kita harus mengucap syukur dalam segala hal kepada Allah, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kita.

Pada saat ini kita akan belajar: 4 Kebenaran mengenai berkat berkat kebaikan Allah pada kita, yang membuat kita harus mengucap syukur senantiasa kepada Allah dalam Kristus Yesus.

PERTAMA
Kita mengucap syukur karena dikeselamatan Tuhan Yesus.

Kisah Para Rasul 4:12
Dan keselamatan tidak ada didalam siapa pun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan.

Keselamatan tidak ada didalam siapapun juga selain di dalam Tuhan Yesus, karena itu siapapun yang percaya dan bertobat serta menerima Tuhan Yesus di dalam hidupnya dia memperoleh keselamatan.

Yohanes 1:12
Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya.

Alasan pertama kenapa kita mengucap syukur senantiasa, karena kita sudah memperoleh keselamatan di dalam Tuhan Yesus.

KEDUA
Kita mengucap syukur karena Pengampunan dosa dari Tuhan Yesus.

Matius 26:28
Sebab inilah darah-Ku, darah perjanjian, yang ditumpahkan bagi banyak orang untuk Pengampunan dosa.

Dosa dapat membawa kita masuk ke dalam neraka Kekal, tetapi karena Tuhan Yesus rela menebus dosa kita dengan menumpahkan darah-Nya di kayu salib, maka kita yang percaya dan bertobat, menerima Pengampunan dosa supaya diselamatkan.

Yesaya 44:22
Aku telah menghapus segala dosa pemberontakanmu seperti kabut diterbangkan angin dan segala dosamu seperti awan yang tertiup.
Kembalilah kepada-Ku, sebab Aku telah menebus engkau!

Kita sangat mengucap syukur karena Pengampunan dosa dari Tuhan Yesus, yang telah rela menebus dosa kita di kayu salib, dengan mencucurkan darah-Nya supaya kita diselamatkan.

KETIGA
Kita mengucap syukur karena dalam nama Tuhan Yesus ada jaminan jawaban doa.

Yohanes 14:13-14
Dan apa saja yang kamu minta dalam nama-Ku, Aku akan melakukannya, supaya Bapa dipermuliakan di dalam Anak.
Jika kamu meminta sesuatu kepada-Ku dalam nama-Ku, Aku akan melakukannya.

Inilah alasan kita yang ketiga kenapa kita mengucap syukur kepada Allah dalam nama Tuhan Yesus, karena kita memperoleh jaminan jawaban doa, bila kita berdo’a kepada Bapa di sorga dalam nama Tuhan Yesus.

KEEMPAT
Kita mengucap syukur karena TUHAN adalah tempat perlindungan dan pertolongan bagi kita.

MAZMUR 37:39-40
Orang orang benar diselamatkan oleh TUHAN, Ia adalah tempat perlindungan mereka pada waktu kesesakan;
TUHAN menolong mereka dan meluputkan mereka, Ia meluputkan mereka dari tangan orang orang fasik dan menyelamatkan mereka, sebab mereka berlindung pada-Nya.

Kita mengucap syukur karena TUHAN adalah tempat perlindungan kita dan pertolongan kita, bersama dengan TUHAN hidup kita aman dan tentram.

Mazmur 37:23-25
TUHAN menetapkan langkah langkah orang yang hidupnya berkenan kepada-Nya;
Apabila ia jatuh tidak sampai tergeletak sebab TUHAN menopang tangannya.
Dahulu aku muda, sekarang telah menjadi tua, tetapi tidak pernah kulihat orang benar ditinggalkan atau anak cucunya meminta minta roti.

Mazmur 37 ini adalah kesaksian Daud bagaimana Tuhan melindungi dan menopang hidupnya, sehingga di masa tuanya, Daud bersaksi bahwa dia tidak pernah melihat orang benar ditinggalkan Tuhan atau anak cucunya meminta minta roti.

Kita sangat bersyukur dalam seluruh hidup kita karena TUHAN adalah tempat perlindungan dan pertolongan bagi kita, sampai masa tua kita.


-Pdt. Iwan Yafrin Simbolon-
#MorningSpirit #RenunganPagi #iwanyafrinsimbolon

Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Facebook Page: https://www.facebook.com/firstbaptistbandung
- Website: http://idc.church

IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend