Mengucap Syukur | Morning Spirit | 29 Juli 2021

MENGUCAP SYUKUR

Hati yang dipenuhi pengucapan syukur selalu menemukan Sukacita, damai sejahtera dan berkat surgawi. -IYS-

1 Tesalonika 5:18
Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.

Mengucap syukur dalam segala hal adalah kehendak Allah. Kita dipanggil untuk mengucap syukur dalam segala hal bukan pada waktu banyak berkat saja atau ketika tidak ada masalah.

Kita mengucap syukur kepada Allah dalam segala hal karena kita percaya bahwa Allah tidak pernah merancangkan hal hal yang jahat dan mencelakakan kita.

Yeremia 29:11
Sebab Aku ini mengetahui rancangan rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah Firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan.

Kita mengucap syukur senantiasa kepada Tuhan, karena Tuhan itu sangat baik pada kita. Tuhan tidak pernah merancangkan rancangan kecelakaan pada kita yang sungguh sungguh percaya kepada-Nya; tetapi Tuhan memberikan kepada kita hari depan yang penuh dengan harapan.

Karena itu kita sebagai orang orang yang percaya kepada Tuhan Yesus sebagai Juruselamat kita, mari kita lebih sungguh sungguh lagi mengenal Tuhan melalui kebenaran firman-Nya, supaya kita dapat mengucap syukur senantiasa kepada Tuhan yang mengasihi kita, Tuhan yang baik yang memberikan kepada kita masa depan yang penuh harapan.

Mazmur 145:8-10
TUHAN itu pengasih dan penyayang, panjang sabar dan besar kasih setia-Nya.
TUHAN Itu baik kepada semua orang, dan penuh rahmat terhadap segala yang dijadikan-Nya. Segala yang Kaujadikan itu Akan bersyukur kepada-Mu, ya TUHAN, Dan orang orang yang Kau kasihi akan memuji Engkau.

Kita sebagai orang orang yang percaya kepada Tuhan Yesus harus mengerti dan mengenal Tuhan dengan sungguh sungguh, bahwa Tuhan itu pengasih, penyayang, panjang sabar, besar kasih setia-Nya dan penuh rahmat, sehingga kita yang diciptakan oleh Tuhan senantiasa mengucap syukur senantiasa dalam segala hal dan memuji Tuhan senantiasa dalam keadaan apapun, karena Tuhan sangat baik dan mengasihi kita.

1 Korintus 10:10-11
Dan janganlah bersungut-sungut, seperti yang dilakukan oleh beberapa orang dari mereka sehingga mereka di binasakan oleh malaikat maut. Semuanya itu telah menimpa mereka sebagai contoh dan dituliskan untuk menjadi peringatan bagi kita yang hidup pada waktu, di mana zaman akhir telah tiba.

Hati hati kita jangan seperti bangsa Israel yang pada jaman Musa, mereka ditolong Tuhan, tetapi mereka bukannya bersyukur malah mereka sering bersungut-sungut.

Musa membawa mereka keluar dari perbudakan di Mesir tetapi bangsa ini tidak mengucap syukur, mereka senantiasa bersungut-sungut kepada Musa hamba Tuhan; sehingga Tuhan membinasakan mereka oleh malaikat maut. Dan ini semua menjadi contoh sebagai peringatan bagi kita yang hidup di mana jaman akhir telah tiba.

2 Timotius 3:1-2
Ketahuilah bahwa pada hari hari terakhir akan datang masa yang sukar.
Manusia akan mencintai dirinya sendiri dan menjadi hamba uang. Mereka akan membuat dan menyombongkan diri, mereka akan menjadi pemfitnah, mereka akan berontak terhadap orang tua dan tidak tahu berterimakasih, tidak mempedulikan agama.

Saat ini mungkin kita pun sedang menghadapi masa yang sukar, masa yang dipenuhi dengan kesulitan kesulitan; tetapi jangan putus asa, jangan menyerah, Tuhan tidak pernah tinggal diam, Tuhan tidak pernah meninggalkan kita sedikit pun bila kita sungguh sungguh percaya kepada-Nya.

Saat menghadapi kesulitan… kita jangan bersungut-sungut seperti bangsa Israel, tetapi kita harus lebih lagi bersandar kepada Tuhan Yesus dan percaya bahwa Tuhan Yesus sanggup menolong kita dan melepaskan kita dari banyak kesulitan. Inilah yang membuat kita bisa mengucap syukur dalam segala hal, karena Tuhan Yesus sangat baik kepada kita yang percaya kepada-Nya.

Sekali lagi jangan bersungut-sungut, jangan tinggalkan Tuhan tetapi mengucap syukurlah senantiasa karena Tuhan Yesus yang kita percaya tidak pernah merancangkan rancangan kecelakaan pada kita, tetapi Tuhan memberikan kepada kita masa depan yang penuh harapan.

1 Tesalonika 5:18
Mengucap syukurlah dalam segala hal sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.

Selamat pagi bapak ibu dan saudara saudariku yang dikasihi oleh Tuhan Yesus, kita mau mengucap syukur senantiasa kepada Tuhan dalam segala hal karena Tuhan baik kepada kita.

Kita yang sudah diselamatkan oleh Tuhan Yesus marilah kita senantiasa “share GIFT” kepada banyak orang supaya merekapun diberkati dan diselamatkan oleh Tuhan Yesus.
G : Grace of God
I : In Christ Jesus,through
F : Faith alone
T : Trust in Him

Tetap semangat Tuhan Yesus menyertai dan memberkati kita semua,Amin

Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Website: http://idc.church

IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend