Manusia Baru | Efesus 4:20-22 | Morning Spirit - 25 Januari 2023

MANUSIA BARU
(Telah meninggalkan hidup lama)

Orang orang Kristen yang bertobat sudah menjadi manusia baru tidak boleh hidup lagi hidup seperti orang orang yang tidak mengenal Kristus, karena Kristus telah menjadi teladan dalam pola hidup Kudus dan benar. -IYS-

Efesus 4:20-22
Tetapi kamu bukan demikian kamu telah belajar mengenal Kristus .
Karena kamu telah mendengar tentang Dia dan menerima pengajaran di dalam Dia menurut kebenaran yang nyata dalam Yesus,
yaitu bahwa kamu, berhubung dengan kehidupan kamu yang dahulu, harus menanggalkan manusia lama, yang menemui Kebinasaan nya oleh nafsunya yang menyesatkan.

Dalam Efesus 4:20-22 ini Roh Kudus mengajar kita bagaimana kita harus hidup sebagai manusia baru.
Jalan kehidupan yang benar adalah di dalam Kristus dan berjalan di dalam Kristus itu meliputi : 3 Tindakan yang benar ini:

PERTAMA
Manusia lama orang percaya telah disalibkan dan dikuburkan dalam kematian Kristus.

Roma 6:6
Karena kita tahu, bahwa manusia lama kita telah turut disalibkan, supaya tubuh dosa kita hilang kuasanya agar jangan kita menghambakan diri lagi kepada dosa.

Ketika orang orang percaya bertobat dan menerima Tuhan Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamatnya, maka pada saat itu juga Allah memperhitungkan bahwa dia telah mati dan dikuburkan bersama sama dengan Kristus yang kemudian disimbolkan dengan Baptisan air.

Setiap kita yang sudah percaya kepada Tuhan Yesus harus sungguh sungguh menyadari dan tahu persis, bahwa manusia lama kita telah disalibkan saat kita bertobat dan menjadi manusia baru.

Saat kita percaya dan bertobat kepada Tuhan Yesus Kristus, Manusia lama kita telah disalibkan dan dikuburkan dalam kematian Kristus sehingga tubuh dosa kita hilang kuasanya dan kita jangan menghambakan diri lagi kepada dosa.

KEDUA
Perbuatan dan tabiat dosa manusia lama telah ditinggalkan dari orang percaya.

Kolose 3:9-10
Jangan lagi kamu saling mendustai karena kamu telah menanggalkan manusia lama serta kelakuannya,
Dan telah mengenakan manusia baru yang terus menerus diperbaharui untuk memperoleh pengetahuan yang benar menurut gambar Khaliknya.

Karena perbuatan dan tabiat dosa manusia lama telah ditanggalkan dari orang orang percaya, maka kita harus yakin dosa dan juga iblis si penggoda tidak lagi memperoleh kesempatan dan berkuasa atas hidup kita.

Kita harus penuh keyakinan, karena manusia lama kita telah disalibkan dan dikuburkan dalam kematian Kristus, maka kita orang orang percaya tidak lagi diperhambakan oleh dosa.

KETIGA
Orang percaya harus benar benar menyadari bahwa manusia lamanya sudah ditanggalkan.

Roma 6:11-12
Demikian hendaknya kamu memandangnya, bahwa kamu telah mati bagi dosa, tetapi kamu hidup bagi Allah dalam Kristus Yesus.
Sebab itu hendaklah dosa jangan berkuasa lagi di dalam tubuhmu yang fana, supaya kamu jangan lagi menuruti keinginannya.

Manusia lama dalam pandangan Allah diperhitungkan sudah mati. Oleh sebab itu orang orang percaya harus juga memandang nya demikian.

Karena manusia lama menunjukkan kepada apa yang dilakukan oleh orang orang yang masih hidup di luar Kristus.

Manusia lama menunjukkan kepada hidup yang rusak di dalam dosa. Manusia lama masih melihat mencicipi merasakan dan memikirkan perbuatan perbuatan dosa.

Tetapi orang orang yang sudah percaya benar benar menyadari bahwa manusia lamanya sudah ditanggalkan karena telah mati bagi dosa tetapi hidup bagi Allah dalam Kristus Yesus.

Jadi inilah : 3 Tindakan yang benar jalan kehidupan orang percaya dalam Kristus Yesus.

PERTAMA
Manusia lama orang percaya telah disalibkan dan dikuburkan dalam kematian Kristus.

KEDUA
Perbuatan dan tabiat dosa manusia lama telah ditinggalkan dari orang percaya.

KETIGA
Orang percaya harus benar benar menyadari bahwa manusia lamanya sudah ditinggalkan.

Roma 6:11
Demikianlah hendaknya kamu memandangnya bahwa kamu telah mati bagi dosa, tetapi kamu hidup bagi Allah dalam Kristus Yesus.

Tetap semangat Tuhan Yesus memberkati dan menyertai kita semua,Amin


-Pdt. Iwan Yafrin Simbolon-
#MorningSpirit #RenunganPagi #iwanyafrinsimbolon

Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Facebook Page: https://www.facebook.com/firstbaptistbandung
- Website: http://idc.church

IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend