Libatkan Tuhan Dalam Perencanaan Hari Esok Kita | Yakobus 4:13-17 | Morning Spirit - 10 Oktober 2022
LIBATKAN TUHAN DALAM PERENCANAAN HARI ESOK KITA
Merencanakan rancangan masa depan dengan tidak melibatkan Tuhan Yesus di dalamnya, adalah sebuah kebodohan dan malapetaka yang besar.
Libatkan Tuhan Yesus dalam setiap perencanaan hari esok kita, maka hidup kita diberkati. -IYS-
Amsal 19:20-21
Dengarkanlah nasihat dan terimalah didikan, supaya engkau menjadi bijak di masa depan.
Banyak rancangan di hati manusia, tetapi keputusan TUHAN lah yang Terlaksana.
Melibatkan Tuhan Yesus dalam perencanaan dan rancangan hari esok kita, adalah tindakan yang bijaksana, supaya kita mempunyai masa depan yang diberkati oleh Tuhan Yesus.
Sehebat dan sesempurna apapun perencanaan kita atau rancangan kita, tetap bahwa keputusan Tuhanlah yang akan Terlaksana, tetapi kita bersyukur, karena kita percaya bahwa semua keputusan Tuhanlah yang terbaik bagi hidup kita dan masa depan kita.
Pada saat ini dari kitab Yakobus 4:13-17, kita akan belajar: 3 Kebenaran kenapa kita harus Melibatkan Tuhan dalam Perencanaan Hari Esok kita.
PERTAMA
Hari esok adalah milik Tuhan, bukan milik kita.
Yakobus 4:13-14a
Jadi sekarang, hai kamu yang berkata: “Hari ini atau besok kami berangkat ke kota anu, dan di sana kami akan tinggal setahun dan berdagang serta mendapat untung,”
sedangkan kamu tidak tahu apa yang akan terjadi besok.
Kita semua tidak tahu apa yang akan terjadi esok, Karena hanya Tuhan yang tahu apa yang akan terjadi hari esok, hari esok adalah milik Tuhan bukan milik kita.
Amsal 3:5-6
Percayalah kepada TUHAN dengan segenap hatimu, dan jangan bersandar kepada pengertianmu sendiri.
Akuilah Dia dalam segala lakumu, maka Ia Akan meluruskan jalan.
Segala sesuatu tanpa pertolongan Tuhan adalah sia sia, karena itu akuilah Tuhan dan libatkanlah Tuhan dalam setiap perencanaan dan rancangan kita, supaya Tuhan meluruskan jalan kita untuk masa depan kita, untuk hari esok kita.
KEDUA
Hari esok harus direncanakan dengan melibatkan Tuhan.
Yakobus 4:14b-15
Apakah arti hidupmu? Hidupmu itu sama seperti uap yang sebentar saja kelihatan lalu lenyap.
Sebenarnya kamu harus berkata: “Jika Tuhan menghendakinya, kami akan hidup dan berbuat ini dan itu.”
Hidup kita hanya sebentar saja di dunia ini, rasul Yakobus menggambarkan hidup kita seperti uap, yang sebentar saja kelihatan, lalu lenyap, karena itu untuk merencanakan hari esok kita harus melibatkan Tuhan sepenuhnya.
Kita harus melangkah mengambil keputusan dan merencanakan segala sesuatu dengan berkata: “Jika Tuhan menghendakinya, kami akan hidup dan berbuat ini dan itu.”
Jadi biarlah kehendak Tuhan Yesus lah yang terjadi dalam seluruh hidup kita dan masa depan kita.
KETIGA
Memastikan hari esok tanpa melibatkan Tuhan adalah kecongkakan atau ke sombongan.
Yakobus 4:16-17
Tetapi sekarang kamu memegahkan diri dengan congkakmu dan semua Kemegahan yang demikian adalah salah.
Jadi jika seorang tahu bagaimana ia harus berbuat baik, tetapi ia tidak melakukannya ia berdosa.
Memastikan hari esok tanpa melibatkan Tuhan adalah memegahkan diri dalam kecongkakan atau kesombongan, dan semua itu adalah salah.
Karena itu kita harus tahu dan sadar bahwa melibatkan Tuhan Yesus dalam setiap perencanaan dan rancangan kita untuk hari esok, adalah sesuatu yang baik dan berkenan di hati Tuhan Yesus.
Matius 6:33-34
Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu.
Sebab itu janganlah kamu kuatir akan hari besok, karena hari besok mempunyai kesusahannya sendiri. Kesusahan sehari Cukuplah untuk sehari.
Inilah nasihat dari Tuhan Yesus kepada kita, supaya kita jangan kuatir akan hari besok, karena bila kita mencari dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semua yang kita butuhkan akan ditambahkan oleh Tuhan Yesus dalam hidup kita.
Percayalah!!!!
Jadi inilah: 3 Kebenaran dari kitab Yakobus 4:13-17,
Kenapa kita Harus Melibatkan Tuhan dalam Perencanaan Hari Esok kita.
PERTAMA
Hari esok adalah milik Tuhan bukan milik kita.
KEDUA
Hari esok harus direncanakan dengan melibatkan Tuhan.
KETIGA
Memastikan hari esok tanpa melibatkan Tuhan adalah kecongkakan atau kesombongan.
Amsal 19:21
Banyak rancangan di hati manusia, tetapi keputusan TUHAN lah yang Terlaksana.
-Pdt. Iwan Yafrin Simbolon-
#MorningSpirit #RenunganPagi #iwanyafrinsimbolon
Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Facebook Page: https://www.facebook.com/firstbaptistbandung
- Website: http://idc.church
IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend