Kita Harus Saling Membantu | Galatia 6:6-10 | Morning Spirit - 18 Nov 2021
KITA HARUS SALING MEMBANTU
( Selama masih ada kesempatan )
Terlebih berkat memberi daripada menerima adalah ajaran Firman Tuhan yang indah dan memberkati bagi yang menaatinya.
Dari Galatia 6:6-10, kita akan belajar: 3 Kebenaran bagaimana kita dapat saling membantu di dalam Persekutuan orang orang percaya.
PERTAMA
Bantulah dan dukunglah hamba Tuhan yang mengajarkan Firman Tuhan.
Galatia 6:6
Dan baiklah dia, yang menerima pengajaran dalam Firman, membagi segala sesuatu yang ada padanya dengan orang yang memberikan Pengajaran itu.
Sesungguhnya setiap orang percaya adalah seorang murid yang sedang belajar kepada guru atau hamba Tuhan yang diutus oleh Allah. Seorang murid memiliki tanggung jawab terhadap guru nya dan seorang guru mempunyai tanggung jawab terhadap muridnya.
1 Korintus 9:14
Demikian pula Tuhan telah menetapkan, bahwa mereka yang memberitakan Injil, harus hidup dari pemberitaan Injil itu.
Kewajiban orang yang telah belajar Firman Tuhan adalah membantu menyediakan tunjangan bagi mereka yang mengajarkan Firman atau Injil.
1 Timotius 5:17-18
Penatua penatua yang baik pimpinannya patut dihormati dua kali lipat, terutama mereka yang dengan jerih payah berkhotbah dan mengajar. Bukankah Kitab Suci berkata: “Janganlah engkau memberangus mulut lembu yang sedang mengirik,” dan lagi “ seorang pengerja patut mendapat upahnya.”
Mereka yang layak disokong dan didukung adalah: para Gembala, hamba Tuhan, pengerja, guru Injil dan para misionaris. Karena seorang pengerja patut mendapat upahnya.
KEDUA
Kita harus saling membantu karena ada hukum Tabur Tuai.
Galatia 6:7-8
Jangan sesaat! Allah tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan. Karena apa yang ditabur orang itu juga yang akan dituai nya.
Sebab barangsiapa menabur dalam dagingnya, ia akan menuai kebinasaan dari dagingnya, tetapi barangsiapa menabur dalam Roh, ia akan menuai hidup yang Kekal dari Roh itu.
Allah tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan, mereka yang mengaku menjadi pengikut Kristus tetapi menabur hanya untuk memuaskan keinginan dagingnya saja, dinyatakan bersalah, karena itu adalah mempermainkan dan menghina Allah.
Menabur dalam daging adalah menabur hanya untuk memuaskan keinginan daging nya saja, hal ini tidak berkenan dihadapan Allah.
Menabur dalam Roh adalah membantu orang lain dan juga memberi dan mendukung kepada mereka yang melayani Firman Tuhan, juga termasuk berbuat baik terhadap mereka yang menjadi anggota keluarga orang orang beriman yaitu gereja Tuhan.
Dan kita semua yang menabur dalam Roh akan menuai berkat Tuhan pada waktunya, serta menuai pahala dalam kehidupan yang Kekal.
KETIGA
Kita tidak boleh jemu jemu berbuat baik dan saling membantu.
Galatia 6:9-10
Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik, karena apabila sudah datang waktunya, kita akan menuai, jika kita tidak menjadi lemah.
Karena itu, selama masih ada kesempatan bagi kita, marilah kita berbuat baik kepada semua orang, tetapi terutama kepada kawan kawan kita seiman.
Berbuat baik adalah suatu perintah bagi kita dan kita tidak boleh jemu jemu berbuat baik! Tetapi harus di ingat berbuat baik bukan untuk mendapatkan keselamatan, melainkan sebagai suatu ungkapan kasih kita kepada sesama dan kasih kita yang ingin memuliakan nama Tuhan.
Berbuat baik pertama-tama adalah kepada saudara saudara se Iman agar mereka juga dapat menjadi kesaksian yang baik dan setelah itu berbuat baik kepada semua orang.
Kita tidak boleh jemu-jemu berbuat baik; juga kita jangan menjadi lemah dalam Iman, karena bila sudah datang waktunya kita akan menuai, apa yang kita Tabur dalam Roh untuk kemuliaan nama Tuhan.
Jadi inilah: 3 Kebenaran dari Galatia 6:6-10, supaya kita Saling Membantu dalam Persekutuan orang orang percaya, selama masih ada kesempatan.
PERTAMA
Bantulah dan dukunglah hamba Tuhan yang mengajarkan Firman Tuhan.
KEDUA
Kita harus saling membantu karena ada hukum Tabur Tuai.
KETIGA
Kita tidak boleh jemu-jemu berbuat baik dan saling membantu.
Galatia 6:10
Karena itu, selama masih ada kesempatan bagi kita, marilah kita berbuat baik kepada semua orang, tetapi terutama kepada kawan kawan kita seiman.
Selamat pagi bapak ibu dan saudara saudariku yang dikasihi oleh Tuhan Yesus, marilah dalam hidup kita, kita saling membantu, selama masih ada kesempatan.
Kita yang sudah diselamatkan oleh kasih Tuhan Yesus yang besar marilah senantiasa “share GIFT” kepada banyak orang supaya mereka pun diberkati dan diselamatkan oleh Tuhan Yesus.
G : Grace of God
I : In Christ Jesus,through
F : Faith alone
T : Trust in Him
Tetap semangat Tuhan Yesus menyertai dan memberkati kita semua,Amin
Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Website: http://idc.church
IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend