Kepala Keluarga yang Takut akan Tuhan | Kejadian 6:9-22 | Morning Spirit - 11 Oktober 2024

KEPALA KELUARGA YANG TAKUT AKAN TUHAN
(kesaksian hidup nabi Nuh )

Setiap keluarga hidupnya ingin diberkati oleh Tuhan dan untuk hal itu terjadi salah satu kuncinya adalah : kepala keluarga atau kepala rumah tangga harus sungguh sungguh hidup takut akan Tuhan dan taat kepada kebenaran Firman Tuhan.

Pada saat ini kita akan belajar kepada nabi Nuh seorang kepala rumah tangga atau kepala keluarga yang hidupnya sungguh sungguh takut akan Tuhan, sehingga keluarganya sangat diberkati dan dilindungi oleh Tuhan.

Karena itu pada saat ini saya mengajak semua bapak bapak yang menjadi kepala rumah tangga atau kepala keluarga, marilah kita sungguh sungguh takut akan Tuhan dan membawa keluarga kita untuk hidup taat kepada kebenaran Firman Tuhan, sehingga keluarga kita, anak anak kita, cucu cucu kita semua diberkati oleh Tuhan Yesus.

Dari kejadian 6:9-22, kita akan belajar: 3 Kebenaran dari kehidupan nabi Nuh sebagai kepala keluarga yang takut akan Tuhan dan taat kepada Firman Tuhan, sehingga hidupnya dan keluarganya sangat diberkati dan dilindungi oleh Tuhan.

Nuh adalah kepala keluarga yang takut akan Tuhan,

PERTAMA
Nuh hidup benar, tidak bercela dan hidup bergaul dengan Allah.

Kejadian 6:9-12
Inilah riwayat Nuh : Nuh adalah seorang yang benar dan tidak bercela di antara orang-orang sezamannya; dan Nuh hidup bergaul dengan Allah.
Nuh memperanakan tiga anak laki-laki : Sem, Ham dan Yafet.
Adapun bumi itu telah rusak di hadapan Allah dan penuh dengan kekerasan. Allah menilik bumi itu dan sungguh rusak benar sebab semua manusia menjalankan hidup yang rusak di bumi.

Nabi Nuh sebagai kepala rumah tangga atau kepala keluarga hidupnya benar dan tidak bercela di antara orang-orang sezamannya dan Nuh juga hidup bergaul erat dengan Allah, inilah yang membuat keluarga nabi Nuh sangat diberkati oleh Tuhan, walaupun orang orang sekelilingnya hidup rusak, penuh dengan kekerasan dan kejahatan.

Sebagai kepala keluarga atau sebagai kepala rumah tangga, marilah kita meneladani kehidupan nabi Nuh, yang hidupnya benar, tidak tercela dan bergaul dengan Allah, supaya keluarga kita, anak anak kita bahkan cucu cucu kita diberkati oleh Tuhan Yesus.

Mungkin saat ini Ada di antara kita yang sedang bergumul karena beratnya tanggungan kita sebagai kepala keluarga atau kepala rumah tangga, karena kita seorang single parent, atau karena kita sedang menghadapi kesulitan ekonomi dan sebagainya.

Bersandarlah dan takutlah serta berserah kepada Tuhan Yesus sepenuhnya sebagai kepala keluarga atau kepala rumah tangga dan percayalah Tuhan sanggup menolong dan memberkati keluarga kita.

Nuh adalah kepala keluarga yang takut akan Tuhan, sehingga keluarganya diberkati,

KEDUA
Nuh hidup bergaul erat dengan Allah, sehingga rencana Allah diberitahukan kepadanya.

Kejadian 6:13-14
Berfirmanlah Allah kepada Nuh : Aku telah memutuskan untuk mengakhiri hidup segala makhluk, sebab bumi telah penuh dengan kekerasan oleh mereka, jadi Aku Akan memusnahkan mereka bersama sama dengan bumi.
Buatlah Bagimu sebuah Bahtera dari kayu gofir, Bahtera itu harus kau buat berpetak petak dan harus kau tutup dengan Pakal dari luar dan dari dalam.

Nuh hidup bergaul erat dengan Allah, sehingga rencana Allah diberitahukan kepadanya, yaitu rahasia apa yang akan terjadi atas bumi yang sudah jatuh ke dalam dosa dan kejahatan yang sangat mengerikan.

Nuh diberi tahu oleh Allah yang sudah memutuskan untuk mengakhiri hidup segala makhluk di bumi, sebab bumi telah penuh dengan dosa dan kekerasan, dan orang orang yang berdosa akan dimusnahkan, tetapi Nuh dan keluarganya akan selamat dari bencana.

Saat kita sebagai kepala rumah tangga atau kepala keluarga sungguh sungguh hidup bergaul erat dengan Allah, maka Allah akan memberkati kita melalui kebenaran Firman-Nya, sehingga hidup kita dan keluarga kita diselamatkan dan diberkati.

Nuh adalah kepala keluarga yang takut akan Tuhan, sehingga keluarganya diberkati,

KETIGA
Nuh dan keluarganya masuk dalam bahtera selamat dari bencana air bah.

Kejadia 6:17-18
Sebab sesungguhnya Aku mendatangkan air bah meliputi bumi untuk memusnahkan segala yang hidup dan bernyawa di kolong langit, segala yang ada di bumi akan mati binasa.
Tetapi dengan engkau Aku akan mengadakan perjanjian-Ku, dan engkau akan masuk ke dalam Bahtera itu, engkau bersama sama dengan anak anakmu dan istrimu dan istri anak anakmu.

Karena Nuh seorang kepala keluarga yang takut akan Tuhan Allah, maka Tuhan Allah menyelamatkan Nuh dan seluruh anggota keluarganya dari bencana air bah yang dahsyat, Yang telah memusnahkan seluruh makhluk yang ada di bawah kolong langit.



Pdt. Iwan Yafrin Simbolon
#MorningSpirit #RenunganPagi #iwanyafrinsimbolon

Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Facebook Page: https://www.facebook.com/firstbaptistbandung
- Website: http://idc.church

IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend