Jangan Mempercayai Dukun dan Peramal | Morning Spirit | 30 Agustus 2021
JANGAN MEMPERCAYAI DUKUN DAN PERAMAL
Ada banyak orang yang ingin mengetahui nasibnya dengan diramal bahkan secara khusus mereka mendatangi para dukun dan peramal terkenal, Allah melarang hal ini, semua itu adalah kekejian bagi Allah. -IYS-
Ulangan 18:10-13
Diantaramu janganlah di dapati seorang pun yang mempersembahkan anaknya laki laki atau anaknya perempuan sebagai korban dalam api, ataupun seorang yang menjadi petenung, seorang peramal, seorang penelaah, seorang penyihir, seorang pemantera, ataupun seorang yang bertanya kepada arwah atau kepada roh peramal atau yang meminta petunjuk kepada orang orang mati.
Sebab setiap orang yang melakukan hal hal ini adalah kekejian bagi TUHAN dan oleh karena kekejian kekejian inilah TUHAN, Allahmu menghalau mereka dari hadapanmu.
Haruslah hidup dengan tidak bercela dihadapan TUHAN, Allahmu.
Tuhan sangat melarang kita berhubungan dengan perdukunan dan ramalan ramalan, apapun alasannya, karena itu semua bukan dari Tuhan tetapi dari iblis dan bila kita melakukannya, itu semua adalah kekejian bagi Tuhan. Tuhan sangat marah dan akan menghalau kita, sehingga hidup kita tidak bahagia keluarga kita bisa hancur berantakan.
Ulangan 18:13
Haruslah engkau hidup dengan tidak bercela dihadapan TUHAN, Allahmu.
Inilah yang dikendaki TUHAN Allah supaya hidup kita tidak bercela dihadapan TUHAN Allah, kita jangan sampai berkompromi dengan perdukunan, dengan para peramal, para petenung, jimat jimat dan sebagainya.
Ketahuilah bahwa ramalan tentang masa depan, Jodoh, hoki dan sebagainya, adalah bentuk penipuan si iblis yang bertujuan untuk menjatuhkan Iman dan menghancurkan hidup orang orang percaya.
Agar kita terhindar dari penipuan si iblis melalui roh roh peramal dan juga perdukunan, kita harus mengerti tentang masa depan kita sebagai orang yang percaya kepada Tuhan Yesus, yaitu melalui Firman Tuhan yang adalah Kebenaran, saat ini kita minimal akan belajar 3 Kebenaran Yang Memastikan Tuhan Menjamin Masa Depan kita:
PERTAMA
Orang yang percaya kepada Tuhan Yesus mempunyai hari depan yang penuh harapan.
Yeremia 29:11
Sebab aku mengetahui rancangan rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah Firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan.
Tuhan memberikan hari hari yang baik kepada semua manusia, apalagi kepada orang orang yang percaya kepada-Nya. Tuhan merancangkan rancangan damai sejahtera bukan kecelakaan untuk memberikan masa depan yang penuh dengan pengharapan dan pastinya kebahagiaan.
KEDUA
Orang yang mengandalkan TUHAN dan yang berharap kepada TUHAN, punya masa depan yang diberkati.
Yeremia 17:7-8
Diberkatilah orang yang mengandalkan TUHAN, yang menaruh harapannya pada TUHAN! Ia akan seperti pohon yang ditanam di tepi air, yang merambatkan akar akarnya ke tapi batang air, dan yang tidak mengalami datangnya panas terik, yang daunnya tetap hijau, yang tidak kuatir dalam tahun kering, dan yang tidak berhenti menghasilkan buah.
Orang orang yang mengandalkan Tuhan dan menaruh harapannya pada Tuhan; “bukan kepada para dukun dan para peramal” hidupnya akan seperti pohon yang subur, tidak mengalami datangnya panas terik, yang daunnya tetap hijau. Artinya punya masa depan yang diberkati.
Tidak kuatir dalam tahun kering seperti saat ini, dimana Pandemi Covid 19 yang berdampak luas masih terjadi. Orang orang yang mengandalkan Tuhan tidak akan berhenti menghasilkan buah.
Karena itu marilah kita sungguh sungguh mengandalkan Tuhan, percaya sungguh sungguh kepada Tuhan Pencipta Alam Semesta ini, bukan kepada “para dukun atau para peramal” yang hanya bisa meramal dan menipu.
KETIGA
Tuhan adalah Gembala yang Baik yang akan menjagai, melindungi, memberkati kita domba-domba-Nya.
Yohanes 10:10-11
Pencuri datang hanya untuk mencuri dan membunuh dan membinasakan; Aku datang, supaya mereka mempunyai hidup dan mempunyainya dalam segala kelimpahan.
Akulah Gembala yang baik. Gembala yang baik memberikan nyawanya bagi domba-dombanya.
Iblis adalah pencuri yang datang hanya untuk mencuri, membunuh dan membinasakan, karena itu jangan kita mendekat kepadanya, jangan tertipu olehnya melalui perdukunan dan para peramal.
Yohanes 10:27
Domba domba-Ku mendengarkan suara-Ku dan Aku mengenal mereka dan mereka mengikuti Aku.
Tuhan Yesus adalah Gembala yang Baik, kita sebagai domba domba-Nya mempunyai hidup dan mempunyai nya dalam segala kelimpahan.
Karena itu sebagai domba-domba-Nya, mari mulai sekarang kita hanya mau mendengarkan suara Gembala kita, yaitu Tuhan Yesus; bukan “para dukun dan para peramal” yang dapat menyesatkan dan membinasakan kita.
Ulangan 18:13
Haruslah engkau hidup dengan tidak bercela dihadapan TUHAN, Allahmu.
----------------------
Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Website: http://idc.church
IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend