Hidup Kita Tenang Bersama Tuhan | Morning Spirit | 20 Juni 2021
HIDUP KITA TENANG BERSAMA TUHAN
Tidak ada ketenangan hidup bila kita jauh dari sumber ketenangan, yaitu: Tuhan Yesus. Mendekatlah pada-Nya jangan ragu percayalah, hidup kita pasti tenang. -IYS-
Amsal 14:30
Hati yang tenang menyegarkan tubuh, tetapi iri hati membusukkan tulang.
Kita membutuhkan hati yang , karena hati yang tenang menyegarkan tubuh atau menyehatkan tubuh, tetapi iri hati membusukkan, tulang iri hati membuat hidup kita tidak tenang, gelisah, stress, itu semua dapat mendatangkan sakit penyakit, dapat membusukkan tulang kita, membuat hidup kita tidak bahagia.
Yesaya 57.20-21
Tetapi orang orang fasik adalah seperti laut yang berombak ombak sebab tidak dapat tetap tenang, dan arusnya menimbulkan sampah dan lumpur. Tiada damai bagi orang orang fasik itu, Firman Allahku.
Orang orang fasik, orang orang yang tidak percaya kepada Tuhan dan yang melawan Tuhan, hidupnya tidak tenang, hidupnya hanya menimbulkan sampah dan lumpur yang kotor, sehingga tidak ada damai sejahtera dalam hidupnya.
Yakobus 1:8
Sebab orang yang mendua hati tidak akan tenang hidupnya.
Demikian juga orang yang mendua hati, yang tidak sungguh sungguh sepenuhnya bersandar dan beriman kepada Tuhan Yesus hidupnya tidak akan tenang.
Pada saat ini kita akan belajar 3 langkah supaya hidup kita Tenang; penuh dengan Kebahagiaan dan Sukacita, karena sepenuhnya bersandar dan berharap hanya kepada Tuhan Yesus Juruselamat kita dan Sumber berkat kita.
PERTAMA
Ketenangan hidup terjadi, karena kita dipimpin oleh kebenaran Firman Tuhan.
Yesaya 32:17
Di mana ada kebenaran di situ akan tumbuh damai sejahtera, dan akibat kebenaran ialah ketenangan dan ketentraman untuk selama lamanya.
Saat kebenaran yaitu Firman Tuhan memenuhi hidup kita, maka damai sejahtera, ketenangan dan ketentraman hidup, akan memenuhi kita.
Karena itu kita harus merenungkan Firman Tuhan siang dan malam. Serta jangan malas belajar Firman Tuhan dan melakukannya dalam kehidupan kita sehari-hari, maka hidup kita akan dipenuhi damai sejahtera, ketenangan, dan ketentraman.
KEDUA
Hidup tenang terjadi karena kita dekat dengan Allah.
Mazmur 62:2-3
Hanya dekat Allah saja aku tenang, dari padanyalah keselamatanku. Hanya Dialah gunung batuku dan keselamatanku, kota bentengku, aku tidak akan goyah.
Kenapa hidup dekat dengan Allah menjadi tenang? Karena Tuhan adalah Juruselamat kita, Diala gunung batu kita kota benteng kita. Bersama Allah kita tidak akan goyah kita tidak akan jatuh hidup kita penuh dengan ketenangan.
Karena itu bapak ibu dan saudara saudariku yang dikasihi oleh Tuhan Yesus, serahkanlah hidup kita sepenuhnya kepada Tuhan, mendekatlah kepada-Nya dengan segenap hati, maka hidup kita akan tenang.
Hidup kita tidak kuatir lagi, tidak gelisah lagi, tidak takut, lagi tidak stress lagi, tetapi dekat dengan Allah hidup kita menjadi tenang.
KETIGA
Hidup kita menjadi tenang karena datang dan belajar kepada Tuhan Yesus.
Matius 11:28-29
Marilah kepada-Ku semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu. Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah kepada-Ku karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan.
Tuhan Yesus adalah Allah yang baik dan juga Guru yang baik, saat kita datang kepada-Nya dan belajar kepada-Nya maka jiwa kita akan mendapat ketenangan.
Matius 11:30
Sebab kuk yang Kupasang itu enak dan bebanku pun ringan.
Semua perintah dan tanggung jawab yang Tuhan berikan kepada kita tidak akan membebani kita, tetapi malah akan memberikan kelegaan dan ketenangan dalam hidup kita.
Karena itu mari kita sungguh sungguh datang kepada Tuhan Yesus Kristus, kita mau belajar dan berserah sepenuhnya kepada-Nya; karena Tuhan Yesus lah sumber ketenangan hidup.
Inilah tiga langkah yang harus kita lakukan supaya hidup kita dipenuhi dengan ketenangan dari Tuhan Yesus.
PERTAMA
Ketenangan hidup terjadi karena kita dipimpin oleh kebenaran Firman Tuhan.
KEDUA
Hidup tenang terjadi karena kita dekat dengan Allah.
KETIGA
Hidup kita menjadi tenang karena datang dan belajar kepada Tuhan Yesus.
Amsal 14:30
Hati yang tenang menyegarkan tubuh, tetapi iri hati membusukkan tulang.
Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Website: http://idc.church
IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend