Hidup Diberkati Bagi Orang yang Takut akan Tuhan | Ulangan 10:20-21 | Morning Spirit - 8 Juli 2024

HIDUP DIBERKATI BAGI ORANG YANG TAKUT AKAN TUHAN

Tuhan Yesus sangat mengasihi dan memberkati orang orang yang takut akan Dia. IYS

Ulangan 10:20-21
Engkau harus takut akan TUHAN, Allahmu, kepada-Nya haruslah engkau beribadah dan berpaut, dan demi nama-Nya haruslah engkau bersumpah. Dialah pokok puji-pujianmu dan Dialah Allahmu, yang telah melakukan di antaramu perbuatan-perbuatan yang besar dan dahsyat, yang telah kaulihat dengan matamu sendiri.

Jadilah Firman Tuhan yang disampaikan kepada bangsa Israel dengan tegas dan juga kepada kita orang orang percaya, supaya kita sungguh sungguh takut akan Tuhan Allah dan harus bersungguh-sungguh beribadah dan hati kita ber paut sepenuhnya kepada Tuhan Allah yang maha kuasa yang kita kenal dalam nama Tuhan Yesus.

Saat kita sungguh sungguh hidup takut akan Tuhan, maka Tuhan lah yang menjadi pokok puji-pujian kita, Tuhan lah yang menjadi Allah kita yang telah melakukan perbuatan perbuatan yang besar dan dahsyat, yang rela berkorban untuk menebus dosa dosa kita mati di kayu salib Dan bangkit pada hari yang ketiga, supaya kita orang orang yg berdosa diselamatkan.

Mazmur 115:12-13
TUHAN telah mengingat kita; Ia akan memberkati, memberkati kaum Israel, memberkati kaum Harun, memberkati orang orang yang takut akan TUHAN, baik yang kecil maupun yang besar.

Dengan jelas dalam Mazmur ini dikatakan: Tuhan memberkati kaum Israel dan kaum Harun, tetapi juga Tuhan akan memberkati orang orang yang Takut akan Tuhan, baik yang kecil maupun yang besar.

Dan pada saat ini bapak ibu saudara saudari ku yang dikasih oleh Tuhan Yesus saya ingin membagikan : 4 Kebenaran dari Firman Tuhan, Hidup kita akan diberkati bila kita sungguh sungguh Takut akan Tuhan.

Bila kita Takut akan Tuhan,

PERTAMA
Kita akan diberkati dengan panjang umur.

Amsal 10:27
Takut akan TUHAN memperpanjang umur, tetapi tahun tahun orang fasik Diperpendek.

bila kita takut akan Tuhan,

KEDUA
Kita akan diberkati dengan: kekayaan, kehormatan dan kehidupan.

Amsal 22:4
Ganjaran kerendahan hati dan takut akan TUHAN adalah kekayaan, kehormatan dan kehidupan.

Sungguh luar biasa berkat yang Tuhan akan berikan kepada orang orang yang takut akan Tuhan, mereka akan diberkati dengan kekayaan, kehormatan dan kehidupan.
Pastinya kehidupan yang penuh dengan damai sejahtera dan kebahagiaan serta mendapatkan kehidupan Kekal Disorga.

Saudara saudari ku bapak ibu yang dikasihi oleh Tuhan Yesus marilah kita sungguh sungguh hidup dalam takut dan hormat kepada Tuhan sehingga hidup kita dan keluarga kita diberkati dengan kekayaan, kehormatan dan kehidupan.

Tinggalkan setiap dosa, kenajisan, kemalasan beribadah kepada Tuhan, setialah dan taatlah kepada Tuhan dan takutlah akan Tuhan yang kita kenal dalam nama Tuhan Yesus, maka hidup kita akan diberkati.
Percayalah!

Bila kita takut akan Tuhan,

KETIGA
Kita akan diberkati dengan kebahagiaan.

Mazmur 112:1-3
Haleluya !
Berbahagialah orang yang takut akan TUHAN, yang sangat suka kepada segala perintah-Nya.
Anak cucunya akan perkasa di bumi, angkatan orang benar akan diberkati.
Harta dan kekayaan ada dalam rumahnya, kebajikannya tetap untuk selamanya.

Sungguh luar biasa berkat yang akan diberikan Tuhan kepada orang orang yang takut akan Tuhan dan yang suka kepada segala perintah-Nya atau Firman-Nya, hidupnya akan berbahagia dan anak cucunya akan perkasa di bumi, bahkan harta dan kekayaan ada dalam rumahnya, kebajikannya tetap untuk selamanya.

Karena itu mari kita sebagai orang tua yang takut akan Tuhan: Bawalah anak-anak kita sejak dini kepada Tuhan, bahwa mereka ke gereja untuk beribadah, ke sekolah minggu sejak kecil supaya mereka menjadi angkatan yang diberkati oleh Tuhan, anak cucu kita akan perkasa di bumi, diberkati dengan harta, kekayaan dan kebajikan dari Tuhan untuk selamanya.

Bila kita takut akan Tuhan,

KEEMPAT
Kita akan diberkati dengan ketentraman besar dan perlindungan dari Tuhan.

Amsal 14:26-27
Dalam takut akan TUHAN ada Ketentraman yang Besar, bahkan ada Perlindungan bagi anak anak-Nya.
Takut akan TUHAN adalah Sumber Kehidupan sehingga orang terhindar dari jerat maut.

Setiap orang ingin hidupnya dipenuhi dengan ketentraman besar dan hidupnya terlindung serta terhindar dari jerat maut dan Tuhan memberikan kepada kita langkah untuk mendapatkan itu, yaitu: Kita harus sungguh sungguh Takut akan Tuhan.
Maka kita akan diberkati dengan ketentraman besar dan perlindungan dari Tuhan dan kita akan terhindar dari jerat maut yang membinasakan.



Pdt. Iwan Yafrin Simbolon
#MorningSpirit #RenunganPagi #iwanyafrinsimbolon

Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Facebook Page: https://www.facebook.com/firstbaptistbandung
- Website: http://idc.church

IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend