Hidup Dekat Dengan Allah, Kita Merasa Tenang | Mazmur 62:1-13 | Morning Spirit - 13 September 2023
HIDUP DEKAT DENGAN ALLAH, KITA MERASA TENANG
Mendekatlah kepada Allah dengan setia, maka hidup kita akan tenang, karena Allah adalah sumber berkat Pelindung dan Penolong bagi kita yg sangat terbukti, menjauh dari Allah hidup kita dipenuhi dg kegelisahan, kesengsaraan dan kesulitan. -IYS-
Pemazmur Daud, mempunyai pengalaman hidup pribadi yang sangat dekat dengan Allah, dari seorang gembala kambing domba, sampai ia menjadi seorang raja yang berkuasa, Daud berkata: “Hanya dekat Allah saja aku merasa tenang.”
Mengapa pemazmur Daud merasa Tenang Saat Hidup Dekat Dengan Allah?
Dari Mazmur 62:1-13, Pemazmur Daud mengungkapkan: 3 Alasannya.
Hidup Dekat dengan Allah kita Merasa Tenang,
PERTAMA
Karena Allah Sumber Keselamatan dan Perlindungan.
Mazmur 62:1-3
Untuk pemimpin biduan menurut : Yedutun.
Mazmur Daud.
Hanya dekat Allah saja aku tenang daripada-Nyalah keselamatanku.
Hanya Dialah gunung batuku dan keselamatanku, kota benteng, aku tidak akan goyah.
Pemazmur Daud mengungkapkan dengan jelas dalam ayat ayat ini, bahwa Allah adalah sumber keselamatan dan perlindungan, karena itu saat ia mendekat kepada Allah, ia mendapatkan ketenangan.
Karena Allah adalah gunung batu dan keselamatan serta kota benteng bagi Daud maka hidupnya tidak goyah, walaupun menghadapi banyak masalah, banyak tekanan dan ancaman.
Mungkin pada saat ini kita sedang menghadapi kekuatiran, ketakutan, kehidupan yang tidak tenang!
Mari mendekatlah kepada Allah yang kita kenal dalam nama Tuhan Yesus, supaya hidup kita Tenang, hidup kita tidak goyah, saat menghadapi masalah apapun, karena Allah adalah keselamatan kita dan Kota benteng perlindungan kita.
Hidup kita tidak akan goyah.
Hidup Dekat dengan Allah kita Merasa Tenang,
KEDUA
Karena Allah adalah Sumber Pengharapan kita.
Mazmur 62:6-9
Hanya pada Allah saja kiranya aku tenang, sebab daripada-Nya lah Harapanku.
Hanya Dia lah gunung batuku Dan keselamatanku, Kota bentengku, aku tidak akan goyah.
Pada Allah ada keselamatanku dan kemuliaanku, gunung batu kekuatanku, tempat perlindunganku ialah Allah.
Percayalah kepadanya setiap waktu, hai umat, curahkanlah isi hatimu dihadapan-Nya; Allah ialah tempat perlindungan kita.
Hidup dekat dengan Allah kita merasa Tenang, karena Allah adalah sumber pengharapan kita.
Dia adalah gunung batu dan keselamatan kita, kota benteng kita, sehingga hidup kita tidak akan goyah saat menghadapi masalah, problema dan tekanan hidup apapun.
Karena itu marilah kita sungguh sungguh percaya kepada Allah setiap waktu, dan kita juga mau mencurahkan isi hati kita kepada Allah, karena Dia lah Allah tempat perlindungan kita.
Hidup mendekat kepada Allah kita merasa Tenang, karena Allah adalah Sumber Pengharapan kita.
Hidup Dekat dengan Allah kita Merasa Tenang,
KETIGA
Karena Allah adalah: Allah yang Berkuasa dan penuh Kasih Setia pd kita yg percaya.
Mazmur 62:10-13
Hanya angin saja orang orang yang hina, suatu dusta saja orang orang yang mulia.
Pada neraca mereka naik ke atas, mereka sekalian lebih ringan daripada angin.
Jangan percaya kepada pemerasan, jangan menaruh harap yang sia sia kepada perampasan;
apabila harta makin bertambah janganlah hatimu melekat kepadanya.
Satu kali Allah berfirman dua hal yang aku dengar bahwa kuasa dari Allah asalnya, dan daripada-Mu juga kasih setia, ya TUHAN; sebab Engkau membalas setiap orang yang menurut perbuatannya.
Pemazmur Daud mengingatkan kita untuk tidak salah di dalam menerapkan pengharapan kita, kalau kita salah menempatkan pengharapan kita atau keyakinan kita, maka hidup kita tidak pernah mendapatkan Ketenangan!
Kita jangan mempercayakan diri kita atau hidup kita kepada manusia dan juga jangan bersandar kepada harta benda, walaupun harta benda kita bertambah banyak.
Karena Allah adalah : Allah yang Berkuasa dan penuh Kasih Setia kepada kita yang percaya: Kita harus menjadikan Allah sebagai Sumber Pengharapan kita dan Keyakinan kita.
Kuasa dari Allah asalnya dan dari Allah juga Kasih Setia dan Allah akan membalaskan setiap orang yang menaruh Harapan dan perbuatannya kepada Allah.
Hanya dekat Allah saja kita menjadi Tenang, karena DIA lah keselamatan kita satu-satunya, pengharapan kita satu-satunya dan kekuatan kita satu satunya.
Percayalah !
Jadi dari Mazmur 62:1-13 kita mendapatkan minimal : 3 Alasan mengapa pemazmur Daud merasa Tenang Saat hidup dekat dengan Allah?
PERTAMA
Karena Allah Sumber Keselamatan dan Perlindungan.
KEDUA
Karena Allah adalah Sumber Pengharapan kita.
KETIGA
Karena Allah adalah : Allah yang Berkuasa dan penuh Kasih Setia pada kita yang percaya.
-Pdt. Iwan Yafrin Simbolon-
#MorningSpirit #RenunganPagi #iwanyafrinsimbolon
Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Facebook Page: https://www.facebook.com/firstbaptistbandung
- Website: http://idc.church
IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend