Dosa Kain, Bileam dan Korah | Yudas 1:11 | Morning Spirit - 19 Agustus 2022

DOSA KAIN, BILEAM DAN KORAH
(iri hati, tamak, sombong)

Dosa hanya mengulang dirinya sendiri pada waktu ia melestarikan dirinya sendiri. Dalam banyak bentuk yang baru kita mengenali dosa dosa lama belaka, yaitu: iri hati, ketamakan dan kesombongan.

Yudas 1:11
Celakalah mereka, karena mereka mengikuti jalan yang ditempuh kain dan karena mereka, oleh sebab upah, menceburkan diri ke dalam kesesatan Bileam, dan mereka binasa karena kedurhakaan seperti Korah.

Hamba Tuhan Yudas menyinggung tiga contoh kefasikan dalam Perjanjian Lama Yang menjadi peringatan bagi kita, kita perhatikan juga ada tiga kata yang ditekankannya yaitu: jalan, kesesatan dan kedurhakaan.

Celakalah mereka, kata kata ini sering diucapkan oleh rasul dan nabi bahkan oleh Tuhan Yesus sendiri, untuk mengingatkan mereka yang melawan Tuhan dan supaya kita juga yang percaya, tidak mengikuti kesalahan mereka yang memberontak dan melawan Tuhan.

Dalam Yudas 11, Yudas memberikan: 3 contoh orang yang memberontak kepada Tuhan dan dihukum oleh Tuhan.

PERTAMA
Yang mengikuti jalan yang ditempuh Kain.

1 Yohanes 3:11-12
Sebab Inilah berita yang telah kami dengar dari mulanya, yaitu bahwa kita harus saling mengasihi;
bukan seperti Kain, yang berasal dari si jahat dan yang membunuh adiknya. Dan apakah sebabnya ia membunuhnya? Sebab segala perbuatannya jaahat dan perbuatan adiknya benar.

Kesalahan Kain adalah mempersembahkan korban kepada Tuhan: tanpa Iman, penuh iri hati, amarah, tak peduli kepada teguran Allah dan membunuh orang benar yaitu: Habel adiknya.

Orang yang Celaka adalah orang yang mengikuti jalan yang ditempuh oleh Kain. Kita harus berhati hati supaya jangan hidup tanpa Iman, dipenuhi iri hati, amarah, dendam, tidak taat kepada Tuhan serta membenci orang lain.

KEDUA
Yang menceburkan diri ke dalam kesesatan Bileam.

Bilangan 31:16
Bukankah perempuan perempuan ini, atas nasihat Bileam, menjadi sebabnya orang Israel berubah setia terhadap TUHAN dalam hal Peor, sehingga tulah turun ke antara umat TUHAN.

Wahyu 2:14
Tetapi Aku mempunyai beberapa keberatan terhadap engkau: di antaramu ada beberapa orang yang menganut ajaran Bileam, yang memberi nasihat kepada Balak untuk menyesatkan orang Israel, supaya mereka makan persembahan Berhala dan berbuat zinah.

Bileam penuh dengan ketamakkan, mau melakukan hal yang salah demi uang, dan memberi nasihat untuk menggoda Israel menggunakan perempuan perempuan Moab.

Bileam tidak mengasihi umat tetapi mengasihi uang dan karena cinta uang, ia menjual Israel kepada raja Moab.

2 Petrus 2:15
Oleh karena mereka telah meninggalkan jalan yang benar, maka tersesatlah mereka, lalu mengikuti jalan Bileam, anak Beor, yang suka menerima upah untuk perbuatan perbuatan yang jahat.

Rasul Petrus pun berkata dalam ayat ini bahwa banyak orang meninggalkan jalan yang benar dan tersesat, karena mengikuti jalan Bileam, yaitu suka menerima upah untuk perbuatan perbuatan yang jahat.

Kita pun harus hati hati supaya jangan Celaka karena dosa ke tamakkan atau lebih cinta uang daripada cinta Tuhan Yesus dan cinta kepada kebenaran Firman Tuhan.

1 Timotius 6:10
Karena akar segala kejahatan ialah cinta uang.
Sebab oleh memburu uanglah beberapa orang telah menyimpang dari Iman dan menyiksa dirinya dengan berbagai bagai duka.

Sebagai orang percaya kita harus berhati hati jangan sampai tercebur ke dalam kesesatan Bileam, Yaitu ketamakkan Dan cinta uang, karena akar segala kejahatan ialah cinta uang yang dapat membawa kepada berbagai bagai duka dan penderita.

KETIGA
Binasa karena mengikuti kedurhakaan seperti Korah.

Bilangan 16:1-2
Korah bin Yizhar bin Kehar bin Lewi, beserta Datan dan Abiram, anak anak Eliab, dan On bin Pelet, ketiganya orang Ruben mengajak orang orang
untuk memberontak melawan Musa, beserta 250 orang Israel, pemimpin pemimpin umat itu, yaitu orang orang yang dipilih oleh rapat, semuanya orang orang yang kenamaan.

Bilangan 16:31-32
Baru saja selesai mengucapkan segala perkataan itu, maka terbelahlah tanah di bawah mereka,
dan bumi membuka mulutnya dan menelan mereka dengan seisi rumahnya dan dengan semua orang yang ada pada Korah dan dengan segala harta milik mereka.

Bilangan 16:49
Dan mereka yang mati kena tulah itu ada 14700 orang banyaknya, belum terhitung orang orang yang mati karena perkara Korah.

Inilah kesalahan fatal Korah, di mana ia iri hati kepada Musa sebagai pemimpin umat Israel dan menentang pemilihan serta pengangkatan Musa oleh Tuhan sendiri.

.......................................................................

-Pdt. Iwan Yafrin Simbolon-
#MorningSpirit #RenunganPagi #IwanYafrinSimbolon

Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Facebook Page: https://www.facebook.com/firstbaptistbandung
- Website: http://idc.church

IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend