Didewasakan Melalui Kesulitan | Morning Spirit | 13 Maret 2021

DIDEWASAKAN MELALUI KESULITAN

Tuhan memakai berbagai macam situasi yang sulit, yang biasanya kita sebut sebagai: masalah, persoalan, kesulitan, atau musibah, untuk membentuk karakter kita menjadi dewasa Rohani.

2 Korintus 4:16-17
Sebab itu kami tidak tawar hati, tetapi meskipun manusia lahiriah kami semakin merosot, namun manusia batiniah kami dibaharui dari sehari ke sehari. Sebab penderitaan ringan yang sekarang ini, mengerjakan bagi kami kemuliaan Kekal yang melebihi segala galanya, jauh lebih besar daripada penderitaan kami.

Allah menginginkan agar karakter kita dibentuk menjadi dewasa rohani serupa dengan karakter Yesus Kristus. Untuk pembentukan karakter seperti ini Allah mengijinkan kesulitan kesulitan di dalam hidup kita sebagai jalan terbaik, hal ini terus terjadi secara langsung di dalam kehidupan kita sehari hari.

Saat ini kita akan belajar 4 kesulitan yang Tuhan Ijinkan biasa terjadi dalam hidup orang orang percaya, supaya dibentuk menjadi dewasa rohani, sehingga mempunyai karakter seperti Kristus.

PERTAMA
Tuhan mengijinkan kesulitan dan itu adalah hal yang biasa.

1 Korintus 10:13
Pencobaan-pencobaan yang kamu alami adalah pencobaan-pencobaan biasa yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Pada waktu kamu dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan keluar, sehingga kamu dapat menanggungnya.

Pencobaan atau masalah adalah hal yang biasa, semua orang menghadapi dan mengalaminya. Demikian juga dengan orang orang percaya, Tuhan tetap mengijinkan pencobaan-pencobaan atau masalah datang ke dalam kehidupan kita, karena dgnnya kita akan dibentuk dan bertumbuh menjadi lebih dewasa lagi,dalam karakter kita.

Kesulitan
KEDUA
Tuhan mengijinkan adanya kesulitan sebagai ujian.

1 Petrus 4:12-13
Saudara saudara yang kekasih, janganlah kamu heran akan nyala api siksaan yang datang kepadamu sebagai ujian, seolah olah ada sesuatu yang luar biasa terjadi atas kamu. Sebaliknya, bersukacitalah, sesuai dengan bagian yang kamu dapat dalam penderitaan Kristus, supaya kamu juga boleh bergembira dan bersukacita pada waktu Ia menyatakan kemuliaan-Nya.

Kesulitan dan masalah yang kita alami adalah ibarat ujian di sekolah, setelah sekian lama kita menerima pengajaran pengajaran dari guru kita. Melalui ujian ini akan terbukti apakah memang kita mengerti apa yang sudah diberikan oleh guru kita dan ini akan terlihat dari cara kita meresponi kesulitan kesulitan dan masalah masalah yang datang kepada kita.

Sebagai orang yang sudah percaya kepada Tuhan Yesus, kita menyadari bahwa kesulitan, masalah, dan penderitaan yang Tuhan Ijinkan dalam hidup kita, untuk membentuk kita semakin dewasa rohani, supaya kita juga boleh bergembira dan bersukacita pada waktu Tuhan menyatakan kemuliaan-Nya.

Kesulitan
KETIGA
Tuhan mengijinkan kesulitan untuk membuat kita tidak menjadi sombong.

2 Korintus 12:7-9
Dan supaya aku jangan meninggikan diri tanah pernyataan pernyataan yang luar biasa itu, maka aku diberi suatu duri dalam dagingku, yaitu seorang utusan iblis untuk menggocoh aku, supaya aku jangan meninggikan diri. Tentang hal itu aku sudah tiga kali berseru kepada Tuhan supaya utusan iblis itu mundur dari padaku. Tetapi jawab Tuhan kepadaku: “Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna.” Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya kuasa Kristus turun menaungi aku.

Dengan adanya masalah, kelemahan dan kesulitan yang Tuhan Ijinkan di dalam hidup, manusia akan disadarkan bahwa sebenarnya tidak mempunyai kekuasaan apapun juga, jika Tuhan tidak menyertainya.

Kesulitan
KEEMPAT
Tuhan mengijinkan kesulitan untuk membawa kita dekat kepada-Nya.

Mazmur 34:19-20
TUHAN itu dekat kepada orang orang yang patah hati, dan Ia menyelamatkan orang orang yang remuk jiwanya. Kemalangan orang benar banyak, tetapi TUHAN melepaskan dia dari semuanya itu.

Mazmur 62:2-3
Hanya dekat Allah saja aku tenang, dari pada-Nyalah keselamatanku. Hanya Dialah gunung batuku dan keselamatanku, kota bentengku, aku tidak akan goyah.

Sekalipun kita adalah orang orang yang sudah percaya kepada Tuhan Yesus, tetap saja persoalan, masalah dan kesulitan dapat datang di dalam kehidupan kita. Melalui persoalan masalah dan kesulitan hidup ini kita akan lebih lagi mendekatkan diri kepada Tuhan.

Saat kita mendekat kepada Tuhan, hidup kita menjadi tenang, sebab Dialah gunung batu kita, keselamatan kita, kota benteng kita, kita tidak akan goyah, saat kita menghadapi kesulitan, masalah, dan problema apapun.

Jadi inilah 4 Kesulitan yang Tuhan ijinkan terjadi dalam hidup kita supaya kita menjadi dewasa rohani sehingga mempunyai karakter Kristus:

................................

Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Website: http://idc.church

IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend