Cara Mengatasi Persoalan Hidup | Markus 5:25-34 | Morning Spirit - 19 Juli 2022

CARA MENGATASI PERSOALAN HIDUP
(Datang dan percaya kepada Tuhan Yesus)

Apapun masalah dan persoalan dalam hidup kita, janganlah kita berputus asa datanglah kepada Tuhan Yesus dengan meredakan hati dan percayalah karena Tuhan Yesus jawaban dan jalan keluar atas setiap masalah kita. -IYS-

Roma 3:23-24
Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah, dan oleh kasih Karunia telah dibenarkan dengan cuma cuma karena Penebusan dalam Kristus Yesus.

Yang menyebabkan setiap masalah dan persoalan dalam kehidupan manusia di dunia ini adalah: karena semua manusia telah jatuh dalam dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah.

Tetapi karena kasih Karunia Allah, siapapun yang mau percaya dan datang kepada Tuhan Yesus, memperoleh kasih Karunia dan pertolongan dengan cuma cuma, karena Penebusan dan pengorbanan Kristus Yesus kayu salib.

Pada saat ini dari kitab Markus 5:25-34 “ tentang Tuhan Yesus yang menyembuhkan seorang perempuan yang sakit pendarahan,” kita akan belajar: 3 Cara Mengatasi Persoalan Hidup.

PERTAMA
Sadarilah bahwa setiap orang tidak terkecuali, akan menghadapi masalah dan persoalan dalam hidupnya.

Markus 5:25-26
Adalah di situ seorang perempuan yang sudah 12 thn lamanya menderita pendarahan.
Ia telah berulang ulang di obati oleh berbagai tabib, sehingga telah menghabiskan semua yang ada padanya, namun sama sekali tidak ada faidahnya malahan sebaliknya keadaannya makin memburuk.

Tak terbayangkan betapa menderitanya perempuan ini karena mengalami sakit pendarahan selama 12 tahun. Dia sudah berulang ulang pergi kepada berbagai tabib dan menghabiskan banyak biaya dan hartanya, tetapi sakitnya tidak sembuh, bahkan kondisinya semakin memburuk.

Betapa berat persoalan dan masalah sakit penyakit yang dihadapi oleh perempuan ini.

KEDUA
Siapapun yang datang kepada Tuhan Yesus akan mendapatkan jalan keluar dari setiap masalah dan persoalan hidupnya.

Markus 5:27-29
Dia sudah mendengar berita berita tentang Yesus, maka ditengah tengah orang banyak itu ia mendekati Yesus dari belakang dan menjamah jubah-Nya. Sebab katanya: “Asal kujamah saja jubah-Nya aku akan sembuh.”
Seketika itu juga berhentilah pendarahannya dan ia merasa bahwa badannya sudah sembuh dari penyakitnya.

Ketika perempuan itu mendengar berita berita tentang Tuhan Yesus harapannya bangkit kembali.

Perempuan itu melakukan tindakan Iman, dalam kondisi sakit parah karena pendarahan 12 tahun dan dengan sisa sisa tenaga yang masih ada, ditengah tengah kerumunan orang banyak itu, ia mendekati Tuhan Yesus dari belakang dan menjamah jubah-Nya.

Seketika itu juga beberhentilah pendarahannya dan dia merasa bahwa badannya sudah sembuh dari penyakitnya. Puji Tuhan!

Inilah langkah dan cara menyelesaikan persoalan hidup kita, yaitu datanglah kepada Tuhan Yesus dengan keyakinan Iman yang Teguh seperti perempuan tang sakit pendarahan 12 tahun, yang akhirnya mendapatkan kesembuhan dari Tuhan Yesus.

Apapun masalah dan persoalan yang sedang kita hadapi sekarang, walaupun berat janganlah kita berputus asa dan patah semangat, datanglah kepada Tuhan Yesus, serahkanlah semuanya dan Percayalah Tuhan Yesus sanggup menolong dan menyelesaikan masalah kita.

KETIGA
Berimanlah kepada Tuhan Yesus dan percayalah kita akan diselamatkan dan mendapat pertolongan dari setiap masalah dan persoalan hidup kita.

Markus 5:33-34
Perempuan itu, yang menjadi takut dan gemetar ketika mengetahui apa yang telah terjadi atas dirinya, tampil dan tersungkur di depan Yesus dan dengan tulus memberitahukan segala sesuatu kepada-Nya.
Maka kata-Nya kepada perempuan itu: “Hai anak-Ku, imanmu telah menyelamatkan engkau. Pergilah dengan selamat dan sembuh dari penyakitmu!”

Sesungguhnya Iman kepada Tuhan Yesus lah yang telah menyelamatkan perempuan itu dan menyembuhkannya dari sakit penyakit perdarahan 12 tahun.

Mungkin kita pun saat ini sedang menghadapi banyak masalah yang berat, masalah sakit penyakit, masalah ekonomi, masalah pekerjaan dan bisnis, atau juga masalah keluarga yang belum terselesaikan.

Datanglah kepada Tuhan Yesus, janganlah kita putus asa, jangan kuatir dan jangan cemas, serahkan semua masalah kita dan persoalan kita kepada Tuhan Yesus dan Percayalah Tuhan Yesus sanggup menolong kita.




-Pdt. Iwan Yafrin Simbolon-
#MorningSpirit #RenunganPagi #IwanYafrinSimbolon

Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Facebook Page: https://www.facebook.com/firstbaptistbandung
- Website: http://idc.church

IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend