Bersatu Sebagai Tubuh Kristus | Morning Spirit | 27 Mei 2021
BERSATU SEBAGAI TUBUH KRISTUS
Salah satu ciri kedewasaan seseorang ialah bahwa ia semakin mengerti dan menghargai tubuhnya sendiri. Ada persamaannya dalam kehidupan Rohani: saat kita menjadi dewasa di dalam Kristus, kita memperoleh pengertian yang lebih baik tentang jemaat sebagai Tubuh Kristus. -IYS-
Dalam 1 Korintus 12:12-31, Paulus membandingkan Tubuh Kristus, yaitu: Gereja seperti tubuh manusia. Walaupun tubuh itu satu tetapi anggota tubuh itu banyak, dan setiap bagian dari tubuh itu mempunyai fungsi yang berbeda, untuk kepentingan seluruh tubuh.
Orang Kristen harus menghindari 2 kebiasaan yang salah dalam Gereja:
1) Menjadi sombong dengan Karunia yang dimilikinya, dan berpikir bahwa dialah yang terpenting, dan tanpa dia seluruh tubuh tidak dapat berbuat apa apa.
2) Berfikir bahwa dia tidak sanggup berbuat apa apa dan tidak bisa menyumbangkan sesuatu bagi tubuh Kristus.
Kita harus memandang setiap Karunia yang berbeda beda itu sebagai sesuatu yang saling melengkapi. Memang ada pekerjaan pekerjaan anggota tertentu yang kelihatannya lebih menonjol tetapi itu bukan berarti bahwa anggota itu dapat hidup sendirian dan Karunia anggota tubuh yang lain tidak berarti.
Semua Berarti dalam Tubuh Kristus!
Allah menghendaki agar tidak terjadi perpecahan dalam tubuh Kristus atau dalam Gereja.
“ keanekaragaman dapat menimbulkan perpecahan apabila para anggotanya saling bersaing. Tetapi keanekaragaman pun dapat menimbulkan persatuan, apabila para anggotanya saling memperhatikan dan saling melengkapi.”
Dalam Perikop ini rasul Paulus mengajarkan 3 kebenaran, supaya tubuh Kristus tetap bersatu sehingga memuliakan nama Tuhan.
PERTAMA
Masing masing anggota Tubuh Kristus harus menyadari bahwa mereka Saling Membutuhkan.
1 Korintus 12:20-22
Memang ada banyak anggota tetapi hanya satu tubuh. Jadi mata tidak dapat berkata kepada tangan: “Aku tidak membutuhkan engkau.” Dan kepala tidak dapat berkata kepada kaki: “Aku tidak membutuhkan engkau.” Malahan justru anggota anggota tubuh yang nampaknyaa paling lemah yang paling dibutuhkan.
Tidak ada seorang anggota pun yang dapat membandingkan dirinya atau mengkontraskan dirinya dengan anggota yang lain, karena setiap anggota penting dan saling membutuhkan satu dengan yang lain.
Jadi masing masing anggota tubuh Kristus harus menyadari betul, bahwa mereka saling membutuhkan satu dengan yang lain. Kita semua penting dalam tubuh Kristus.
Supaya tubuh Kristus bersatu yang,
KEDUA
Masing masing anggota Tubuh Kristus Harus Saling Menghormati.
1 Korintus 12:23-24
Dan kepada anggota anggota tubuh yang menurut pemandangan kita kurang terhormat, kita berikan penghormatan khusus. Dan terhadap anggota anggota kita yang tidak elok, kita berikan perhatian khusus.
Hal itu tidak dibutuhkan oleh anggota anggota kita yang elok. Allah telah menyusun tubuh kita begitu rupa, sehingga kepada anggota anggota yang tidak mulia diberikan penghormatan khusus.
Allah itu baik dan sangat peduli. Allah telah menyusun tubuh kita begitu rupa, sehingga kepada anggota anggota yang tidak mulia, diberikan penghormatan khusus, dan yang tidak elok, diberikan perhatian khusus.
Dalam ayat ini tersirat keadilan Allah, bahwa sekalipun kita mempunyai kelemahan, tetapi juga ada hal hal yang baik yang dihargai oleh Allah.
Oleh karena itu janganlah kita terpaku dengan kelemahan dan kekurangan kita atau orang lain; tetapi baiklah kita melihat apa yang menjadi kemuliaan Allah di dalam hidup kita dan juga hidup orang lain.
Supaya tubuh Kristus bersatu,
KETIGA
Masing masing anggota Tubuh Kristus Harus Saling Memperhatikan.
1 Korintus 12:25-26
Supaya jangan terjadi perpecahan dalam tubuh, tetapi supaya anggota anggota yang berbeda itu saling memperhatikan. Karena itu jika satu anggota menderita, semua anggota turut menderita; jika satu anggota dihormati, semua anggota turut bersukacita.
Supaya jangan terjadi Perpecahan Dalam Tubuh, tetapi supaya anggota anggota yang berbeda itu Saling Memperhatikan.
Karena itu jika satu anggota Menderita, semua anggota turut menderita; jika satu anggota Dihormati, semua anggota turut Bersukacita.
Ke aneka ragaman dalam tubuh itu merupakan bukti dari Hikmat Allah dan Kebesaran Allah. Setiap anggota saling membutuhkan dan tidak ada seorang anggota pun yang sanggup berdiri sendiri.
Apabila satu bagian tubuh manusia berdiri sendiri maka akan mengalami masalah yang sangat serius dan dapat menyebabkan jatuh sakit atau bahkan menyebabkan kehancuran dan kematian.
Dalam tubuh manusia yang sehat pun berbagai anggota tubuh harus saling bekerjasama, saling berbagi supaya sehat,kuat dan dapat mengerjakan banyak hal.
...............................................
Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Website: http://idc.church
IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend