4 Ajakan Tuhan Yesus | Morning Spirit | 05 April 2021
4 AJAKAN TUHAN YESUS
Hidup tak semudah membalikkan telapak tangan, tetapi bila kita hidup bersama Tuhan Yesus, hidup kita ditopang oleh Telapak Tangan yang penuh berkat. -IYS-
Tuhan Yesus tidak pernah memaksa siapa pun untuk datang kepada-Nya, tetapi Dia mengajak kita untuk datang kepada-Nya supaya setiap orang yang datang kepada-Nya memperoleh keselamatan, berkat, sukacita dan damai sejahtera yang abadi.
Saat ini kita akan belajar 4 ajakan Tuhan Yesus yang mendatangkan berkat bagi kita yang mau menanggapi-Nya dan mengikuti-Nya.
PERTAMA
Ikutlah Aku.
Matius 4:19
Yesus berkata kepada mereka: “Mari ikutlah Aku dan kamu akan Kujadikan penjala manusia.”
Tuhan Yesus memanggil para penjala ikan untuk menjadi penjala manusia. Tuhan Yesus memanggil orang orang biasa yang bersedia memberikan dirinya, untuk dipakai oleh-Nya menjadi orang orang yang luar biasa.
Ajakan
KEDUA
Marilah kepadaKu
Matius 11:28
Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberikan kelegaan kepadamu.
Ini adalah ajakan Juruselamat yang akan memberikan kelegaan kepada siapapun yang mau datang kepada-Nya.
Jangan tolak ajakkan-Nya.
Siapapun kita yang sedang letih lesu dan berbeban berat karena banyak masalah dan problema yang datang menekan kita, datanglah kepada Tuhan Yesus Juruselamat kita dan kita akan memperoleh kelegaan.
Yohanes 14:27
Damai sejahtera Kutinggalkan Bagimu. Damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu, dan apa yang Kuberikan tidak seperti yang diberikan oleh dunia kepadamu. Janganlah gelisah dan gentar hatimu
Selain memberikan kelegaan kepada orang orang yang datang kepada Tuhan Yesus. Tuhan Yesus juga akan memberikan damai sejahtera kepada kita, yang datang pada-Nya, sehingga kita tidak menjadi gelisah dan gentar hati kita.
Ajakan
KETIGA
Pikulah kuk dan belajarlah pada-Ku
Matius 11:29-30
Pikulah kuk yang Kupasang dan belajarlah pada-Ku, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan. Sebab kuk yang Kupasang itu enak dan beban-Ku pun ringan.
Tuhan Yesus memberikan kepada kita kuk, tapi kuk yang Tuhan pasang itu enak dan beban yang Tuhan pasang itu ringan, karena Tuhan tidak mau hidup kita dipenuhi dengan beban yang berat.
Tuhan Yesus juga adalah Guru Agung yang lemah lembut dan rendah hati, saat kita belajar kepada-Nya jiwa kita akan mendapatkan ketenangan.
Marilah kita lebih sungguh sungguh lagi mengikuti Tuhan Yesus dan belajar kepada Tuhan Yesus melalui kebenaran firman-Nya, supaya jiwa kita dipenuhi dengan ketenangan.
Ajakan
KEEMPAT
Tinggallah didalam Aku
Yohanes 15:4-5
Tinggallah di dalam Aku dan Aku di dalam kamu. Sama seperti ranting tidak dapat berbuah dari dirinya sendiri, kalau ia tidak tinggal pada pokok anggur, demikian juga kamu tidak dapat berbuah, Jikalau kamu tidak tinggal di dalam Aku. Akulah pokok anggur dan kamulah ranting ranting nya. Barangsiapa tinggal di dalam Aku dan Aku di dalam dia, ia berbuah banyak, sebab di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa apa.
Kenapa kita harus tinggal di dalam Tuhan Yesus, karena Tuhan Yesus adalah pokok anggur dan kita adalah ranting rantingnya, ranting harus menempel pada pokok anggur supaya dapat hidup dan berbuah banyak dan tidak menjadi kering.
Bila kita tidak tinggal di dalam Tuhan Yesus yang adalah pokok anggur kehidupan kita, kita tidak dapat berbuat apa apa, bahkan kita bisa mati kekeringan dan tak berdaya dan tak berguna.
Tuhan Yesus mengajak kita tinggal di dalam-Nya, karena Tuhan Yesus ingin memberkati kita dan memakai kita untuk kemuliaan nama-Nya.
Marilah kita menerima ajakan Tuhan Yesus ini, supaya hidup kita diselamatkan, diberkati, dan dipakai oleh Tuhan Yesus menjadi alat-Nya untuk kemuliaan nama-Nya.
Inilah 4 Ajakan Tuhan Yesus untuk kita semua:
1.Ikutlah Aku.
2.Marilah kepadaKu.
3.Pikulah kuk dan
belajarlah pada-Ku.
4.Tinggalah didalam Aku.
Selamat pagi bapak ibu dan saudara saudariku yang dikasihi oleh Tuhan Yesus, kita bersyukur kita punya Allah yang baik, yang kita kenal di dalam nama Tuhan Yesus, yang tidak pernah meninggalkan kita, tetapi yang mengajak kita untuk bersama sama dengan Dia.
Kita yang sudah diselamatkan oleh Tuhan Yesus dan diberkati dengan berkat yang melimpah, marilah kita senantiasa “share GIFT” kepada banyak orang, supaya mereka pun diselamatkan.
G : Grace of God
I : In Christ Jesus,trough
F : Faith alone
T : Trust in Him
Tetap semangat Tuhan Yesus menyertai dan memberkati kita semua,Amin
Questions? contact via
- Whats App: http://wa.me/628981200020
- Email: gbaptispertama@gmail.com
- Instagram: https://www.instagram.com/fbcbandung/
- Website: http://idc.church
IMPACTING THE WORLD THROUGH BIBLICAL DISCIPLESHIP
iPraise, iDisc, iSend